POSKOTA.CO.ID - PLN dapat melakukan berbagai cara untuk mengecek tagihan listrik yang dimiliki bermodalkan HP.
Selain itu, Anda juga bisa menghemat waktu dan tenaga untuk pergi ke Kantor PLN terdekat.
Sementara, PLN juga memiliki dua jenis pelayanan listrik, prabayar maupun pascabayar.
Apa Itu Listrik Prabayar
Listrik prabayar merupakan pembayaran listrik dengan pulsa atau token yang mengharuskan pengguna untuk membelinya.
Apa Itu Listrik Pascabayar
Listrik pascabayar merupakan salah satu sistem pembayaran yang menggunakan fasilitas listrik selama satu bulan atau pembayaran di akhir.
Tentunya pengecekan tagihan listrik bisa dilakukan oleh pelanggan pascabayar.
Baca Juga: Cara Bayar Tagihan Listrik di Aplikasi OVO
Cara Cek Tagihan Listrik
Berikut cara cek tagihan listrik via HP:
1. Via PLN Mobile
- Buka aplikasi PLN Mobile.
- Pilih menu.
- Catat Meter.
- Pilih mulai swacam, lalu foto angka stand meter pada kWh meter.
- Pilih ID Pelanggan.
- Masukkan angka stand meter dan klik kirim. Setelah itu, aplikasi akan menampilkan estimasi tagihan listrik Anda.
- Tagihan resmi akan keluar setiap awal bulan berikutnya.
2. WhatsApp
- Mengetik 'Halo' dan kirim ke nomor 08122-123-123.
- Setelah mendapat balasan, ikut petunjuk dari Bot untuk mendapatkan informasi tagihan listriknya.
Baca Juga: Cara Bayar Tagihan Listrik dari Aplikasi DANA
3. Website PLN
- Kunjungi laman PLN di layanan.pln.co.id dan lakukan pendaftaran dengan mengisi data diri dan informasi yang diminta.
- Setelah berhasil mendaftar, login kembali.
- Masuk menu "informasi tagihan listrik/pembelian token" yang berada di laman utama.
- Pilih menu 'cek tagihan' dan informasi tagihan listrik akan ditunjukkan di laman tersebut.
4. SMS
- Tulislah SMS dengan format PLN (spasi) ON (spasi) nomor ID pelanggan.
- Kirimkan SMS tadi ke nomor 8123.
- Tunggu balasan dari PLN yang berisi tagihan listrik.
5. Call Center
- Hubungi nomor 123 dari Hp, jika tidak tersambung tambahkan kode area telepon daerah Anda.
- Ikuti petunjuk yang disampaikan call center.
- Pihak admin call center PLN akan memberikan rincian mengenai tagihan listrik melalui telepon.
Sekian informasi terkait 5 cara cek tagihan listrik melalui HP yang dimiliki khusus pelanggan pascabayar.