POSKOTA.CO.ID - Rumor ketertarikan Torino terhadap bek tengah Timnas Indonesia, Jay Idzes, semakin menguat.
Direktur Olahraga Torino, Davide Vagnati, dikabarkan memantau langsung penampilan Idzes dalam pertandingan Serie A antara Empoli dan Venezia pada 20 April 2025.
Jurnalis Italia, Nicolo Schira, melalui akun media sosialnya, melaporkan bahwa Vagnati hadir di Stadio Carlo Castellani untuk menyaksikan langsung laga antara Empoli dan Venezia.
Tujuan utama kehadirannya adalah untuk memantau performa Jay Idzes, yang menjadi target potensial Torino untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Baca Juga: Promosi ke Liga 1, Bhayangkara FC Berubah Nama Jadi Bhayangkara Presisi Lampung FC
"Direktur olahraga Torino, Davide Vagnati, kemarin berada di Stadion Castellani untuk menyaksikan pertandingan antara Empoli dan Venezia guna memantau bek tengah Jay Idzes dan penyerang Sebastiano Esposito." tulis Nicolo Schira dalam akun X sesuai laga tersebut.
Minat Klub-Klub Serie A Lainnya
Selain Torino, beberapa klub Serie A lainnya juga dikabarkan tertarik untuk merekrut Jay Idzes.
Performa konsisten Idzes bersama Venezia sejak musim lalu membuatnya menjadi salah satu bek tengah yang paling diminati di Italia saat ini.
Sebelumnya, Inter Milan bahkan lebih dulu dikabarkan mengirim scout untuk memantau 'Bang Jay' beberapa waktu lalu.
Selain Inter, bek Timnas Indonesia tersebut juga sempat dikaitkan dengan sejumlah klub Serie A.
Setidaknya, ada sekitar tujuh tim yang dirumorkan menaruh minat kepada bek 24 tahun itu, yakni Inter, AC Milan, Juventus, Napoli, Atalanta, Bologna, dan Genoa.
Baca Juga: Kembali tak Masuk DSP, Nasib Striker Timnas Indonesia Rafael Struick di Brisbane Roar Makin Suram
Situasi Kontrak dan Potensi Transfer
Jay Idzes masih terikat kontrak dengan Venezia hingga Juni 2027.
Namun, dengan meningkatnya minat dari klub-klub besar dan performa impresifnya di lapangan, Idzes berpotensi menjadi salah satu pemain yang paling dicari dalam bursa transfer mendatang.
Apalagi, Venezia kini terancam turun kasta yang membuat kemungkinan Idzes pindah semakin besar.
Sebagai pemain yang telah menunjukkan kualitasnya di Serie A, Jay Idzes memiliki potensi besar untuk melangkah ke level yang lebih tinggi dalam karier sepak bolanya.
Kehadiran langsung Direktur Olahraga Torino di pertandingan Empoli vs Venezia menjadi indikasi nyata bahwa klub-klub besar Italia serius.
Menarik ditunggu langkah mana yang akan dituju bek dan kapten Timnas Indonesia tersebut musim depan.