Waspadai 4 Aplikasi Pinjol Ini, Terlambat Bayar Bisa Jadi Malapetaka!

Minggu 20 Apr 2025, 11:56 WIB
Ilustrasi nasbah galbay pinjol. (Sumber: NegativeSpace)

Ilustrasi nasbah galbay pinjol. (Sumber: NegativeSpace)

Banyak pengguna yang melaporkan telah didatangi langsung oleh petugas penagih, bahkan di rumah atau tempat kerja mereka.

Lebih dari itu, Aku Laku juga dikenal dengan intensitas penagihannya. Mereka tidak segan untuk terus-menerus menghubungi kontak darurat, mengirim pesan ancaman secara psikologis, dan menekan peminjam agar segera melunasi hutangnya.

Tekanan mental ini sering kali membuat peminjam menjadi stres, bahkan merasa terpojok secara sosial.

Maka dari itu, jika kamu telat bayar di Aku Laku, bersiaplah menghadapi tekanan yang berat dari sistem penagihannya.

2. Kredivo

Selanjutnya ada Kredivo, yang meskipun tidak sepopuler Aku Laku, namun justru lebih mengejutkan karena kecepatannya dalam melakukan penagihan.

Tidak sedikit pengguna yang kaget karena baru saja lewat beberapa hari atau minggu dari tanggal jatuh tempo, mereka sudah mendapat “kunjungan” dari tim penagih.

Kredivo dikenal karena efisiensi dan kecepatan aksinya. Dalam beberapa kasus, bahkan ada pengguna yang baru telat dua minggu tapi sudah langsung disamperin DC pinjol

Ini berbeda dengan pinjol lain yang biasanya menunggu lebih lama atau mengandalkan penagihan digital terlebih dahulu.

Tak hanya cepat, DC dari Credifo juga terkesan tegas dan langsung. Mereka tidak ragu untuk melakukan penagihan tatap muka, bahkan ke lingkungan tempat tinggal.

Tentu saja ini menjadi tekanan mental yang tidak ringan, terlebih bagi mereka yang tinggal di lingkungan padat penduduk, karena bisa menimbulkan rasa malu dan kekhawatiran.

Baca Juga: Daftar Aplikasi Pinjol Legal Cepat Cair dan Terdaftar OJK, Cek di Sini!

3. Kredit Pintar

Dua aplikasi ini layak dimasukkan ke dalam satu kategori karena karakteristik mereka dalam hal penagihan hampir mirip, sama-sama intens dan penuh tekanan.

Berita Terkait

News Update