Rekomendasi Minuman Murah dan Alami yang Dipercaya Membuat Awet Muda

Sabtu 19 Apr 2025, 00:07 WIB
Rekomendasi Minuman Murah dan Alami yang Dipercaya Membuat Awet Muda (Pexels/Engin Akyurt)

Rekomendasi Minuman Murah dan Alami yang Dipercaya Membuat Awet Muda (Pexels/Engin Akyurt)

POSKOTA.CO.ID - Memiliki kulit kencang serta wajah awet muda menjadi impian semua wanita. Tak sedikit wanita yang menggunakan uangnya untuk membeli perawatan mahal agar terlihat awet muda

Seperti yang terjadi di kalangan para artis yang memilih untuk melakukan operasi plastik untuk menghilangkan kerutan. 

Tak perlu berupaya perawatan mahal untuk membuat kulit awet muda, meski umur sudah tua.

Baca Juga: Bopeng Bikin Risih? Ini Cara Kembalikan Wajah Mulus Lagi

Ada rekomendasi minuman yang dipercaya dapat membuat awet muda. Ini bisa menjadi alternatif perawatan tubuh secara alami.

Bahannya pun mudah didapat dan sangat terjangkau jika dibeli. Sehingga, ini bisa jadi upaya untuk pencegahan penuaan dini.

Berikut daftar rekomendasi minuman yang membuat kulit kencang dan awet muda

1. Air Putih 

Minum air putih merupakan kebutuhan setiap manusia. Satu hari, perlu dua liter atau setara dengan 6-8 gelas perhari. 

Baca Juga: Kulit Kencang dan Glowing! Coba 10 Trik Sederhana Ini Agar Wajah Tampak Awet Muda

Air putih memiliki peranan yang sangat penting untuk menjaga suhu tubuh, kelembapan, hidrasi, dan elastisitas alami kulit dari dalam. 

2. Teh Hijau 

Teh hijau menjadi minuman terbaik untuk memperlambat penuaan dini. Hal tersebut telah dijelaskan oleh Courtney D'Angelo, MS, RD, penulis di Go Wellness dalam Eat This, Not That!. 

Berita Terkait

News Update