Kulit Kencang dan Glowing! Coba 10 Trik Sederhana Ini Agar Wajah Tampak Awet Muda

Jumat 11 Apr 2025, 21:39 WIB
Cek 10 cara efektif untuk menjaga kulit tetap sehat dan glowing secara alami. (Sumber: Pinterest/META)

Cek 10 cara efektif untuk menjaga kulit tetap sehat dan glowing secara alami. (Sumber: Pinterest/META)

POSKOTA.CO.ID - Menjaga penampilan agar tetap awet muda dan menjadi perhatian banyak orang, terutama mereka yang memasuki usia 20-an dan 30-an.

Seiring bertambahnya usia, kulit mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti adanya garis halus dan kerutan di beberapa area wajah.

Namun, para ahli kecantikan menegaskan bahwa ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kulit tetap sehat dan tampak lebih muda.

Melansir dari kanal YouTube SKWAD Beauty, berikut Poskota berikan rangkuman mengenai 10 tips dan trik membuat wajah terlihat awet muda dan sehat secara alami.

Baca Juga: Cara Buat Masker Alami untuk Menghilangkan Beruntusan di Wajah, Cukup 2 Bahan Ini Saja

10 Tips Membuat Wajah Lebih Muda

1. Konsumsi Makanan Bergizi

Ahli dermatologi menyarankan untuk mengonsumsi makanan kaya protein seperti ikan salmon serta sayur rendah karbohidrat seperti bayam dan asparagus. Selain itu, buah-buahan seperti blueberry yang kaya antioksidan dapat membantu mencegah penuaan dini.

2. Minum Air yang Cukup

Hidrasi yang cukup sangat penting untuk menjaga elastisitas kulit. Kementrian Kesehatan RI merekomendasikan konsumsi air putih sebanyak 2,7 liter per hari untuk wanita dan 3,7 liter untuk pria.

3. Kompres Mata dengan Green Tea

Kompres dingin dari teh hijau dipercaya mampu mengurangi bengkak dan lingkaran hitam di bawah mata. Kandungan antioksidan dalam teh hijau dipercaya dapat membantu memperbaiki tekstur kulit.

4. Rapikan Alis untuk Wajah Lebih Fresh

Merapikan alis menggunakan pinset atau teknik threading dapat membuat wajah tampak lebih muda dan terbuka. Alis yang terawat dapat memberikan efek ilusi wajah yang lebih segar dan proposional.

Baca Juga: Cara Merawat Kulit Wajah Remaja agar Bebas Jerawat dan Tetap Sehat

5. Lakukan Dry Blushing

Teknik dry blushing dinilai dapat membantu mengangkat sel kulit mati serta meningkatkan sirkulasi darah. Para ahli merekomendasikan untuk melakukan teknik ini sebelum mandi agar kulit tetap sehat dan bercahaya.

6. Rutin Membersihkan Wajah Sebelum Tidur

Berita Terkait

News Update