Penyalurannya dimulai sejak 10 April 2025 yang dilakukan secara bertahap. Masing-masing jenjang memiliki bank penyalur yang berbeda.
Untuk siswa SD dan SMP disalurkan melalui BRI, pelajar SMA dan SMK di BNI, dan peserta didik yang tinggal di Aceh tarik tunainya di BSI.
Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima Manfaat Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 yang Lolos Ground Checking DTSEN
3. Bantuan ATENSI YAPI
Terakhir, bansos yang berhasil dicairkan pada bulan ini adalah ATENSI YAPI yang diperuntukkan bagi anak yatim dan/atau piatu yang tidak mampu.
Bantuan ini diberikan sebesar Rp200.000 per bulan, namun dicairkan sekaligus dua bulan, sehingga totalnya menjadi Rp400.000.
Namun, masih dalam tahap pertama, yaitu alokasi Januari-Februari 2025. Untuk periode terbarunya belum diketahui dan masih menunggu info resminya.
Itulah dia informasi terkait 3 bansos yang siap cair pada April 2025. Semoga membantu dan bermanfaat.