LEBAK, POSKOTA.CO.ID – Pemkab Lebak berencana membangun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) baru di kawasan Citra Maja City dengan estimasi anggaran mencapai Rp200 miliar.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebak, Budi Mulyanto, mengatakan bahwa rencana pembangunan RSUD ini telah masuk dalam Rencana Strategis (Renstra) Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Lebak untuk lima tahun ke depan.
"Memang direncanakan akan dibangun RSUD daerah baru Citra Maja City. Sekarang ini tengah dilakukan penyusunan studi kelayakan dan master plan-nya," kata Budi, Rabu, 16 April 2025.
Setelah studi kelayakan rampung, kata dia, pihaknya akan menyiapkan skema pendanaan, baik melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), kerja sama dengan swasta, maupun dari Pemerintah Provinsi Banten.
Baca Juga: Buntut Viral Jenazah Diangkut Pikap, 2 Pegawai RSUD Martapura Dipecat
"Untuk lahan yang disiapkan merupakan hibah dari Citra Maja City dengan luas 1 hektare. Rencana pembangunan RSUD akan dibuat tipe C atau tipe D," ujarnya.
Menurut Budi, anggaran sebesar Rp200 miliar itu belum termasuk kebutuhan pengadaan alat kesehatan.
Ia menambahkan, pembangunan RSUD baru ini merupakan langkah untuk meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat Lebak.
"Rencana pembangunan RSUD yang baru di Citra Maja City, untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Lebak," ungkapnya.
Ia menjelaskan, Kabupaten Lebak masih kekurangan jumlah tempat tidur pasien di rumah sakit.
Baca Juga: Viral Perseteruan Konten Kreator dengan Keluarga Pasien, Dirut RSUD Pirngadi Buka Suara
"Penduduk Lebak ada 1,5 juta jiwa, jadi akhirnya itu 1 banding seribu. Kita harusnya punya 1.500 tempat tidur pasien. Cuma yang tersedia baru 754 tempat tidur," tuturnya.
Budi menambahkan, pembangunan RSUD ini akan dilakukan secara bertahap, mengingat masih ada banyak kajian yang perlu diselesaikan.
"Tidak sekaligus, rencana pembangunan RSUD itu secara bertahap. Dan sebelum itu juga perlu melakukan kajian-kajian terlebih dahulu," tambahnya.