Persib Bandung Kehilangan Mesin Gol Jelang Duel Kontra Bali United, Tapi Kabar Baik Datang dari 3 Pilar Timnas

Selasa 15 Apr 2025, 09:24 WIB
Potret para pemain Persib Bandung saat melawan Borneo FC pada pekan ke-28 di Stadion Segiri, Jumat 11 April 2025. (Sumber: X/@persib)

Potret para pemain Persib Bandung saat melawan Borneo FC pada pekan ke-28 di Stadion Segiri, Jumat 11 April 2025. (Sumber: X/@persib)

POSKOTA.CO.ID - Persib Bandung akan menghadapi ujian penting dalam upayanya mempertahankan posisi puncak klasemen Liga 1 2024/2025 ketika menjamu Bali United pada pekan ke-29.

Laga ini dijadwalkan berlangsung pada Jumat, 18 April 2025, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), namun sorotan utama justru tertuju pada absennya sang pencetak gol terbanyak, Tyronne del Pino.

Baca Juga: Rumor Transfer Persib: Glen Sugita Beri Sinyal Skuad Masa Depan akan Tebentuk Musim Depan, Siap Regenerasi?

Absennya Tyronne del Pino karena Akumulasi Kartu Kuning

Pemain asal Spanyol, Tyronne del Pino, terpaksa menepi akibat akumulasi kartu kuning. Ia mendapatkan kartu kuning keempat saat menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri pada 11 April 2025.

Sebelumnya, ia telah menerima tiga kartu kuning dalam laga melawan Dewa United, Persis Solo, dan Arema FC.

Dengan demikian, Del Pino harus menjalani sanksi larangan bermain satu pertandingan sesuai regulasi kompetisi Liga 1. Hal ini menjadi kehilangan besar bagi Maung Bandung, mengingat perannya yang krusial sebagai mesin gol tim.

Statistik Tyronne del Pino Musim Ini

Sejak awal musim, Del Pino telah memainkan 26 pertandingan bersama Persib dan mengoleksi 14 gol. Produktivitas ini membuatnya menjadi top skor tim sejauh ini, bahkan unggul dua kali lipat dari David da Silva yang baru mencetak tujuh gol.

Ketajaman Del Pino tidak hanya memberi kontribusi langsung di papan skor, tetapi juga membuka ruang dan memberikan tekanan konstan terhadap pertahanan lawan.

Tanggapan Bojan Hodak: “Kami Siap Tanpa Del Pino”

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengakui bahwa absennya Del Pino adalah tantangan, namun bukan hal yang mengejutkan. Ia menegaskan bahwa timnya telah menyiapkan alternatif pengganti sepadan.

“Marc (Klok) kembali, Edo (Febriansah) kembali, Kasta (Gervane Kastaneer) juga akan bisa bermain,” ujar Hodak, dikutip dari laman resmi klub. “Satu-satunya yang perlu kami lihat adalah berapa menit yang bisa mereka mainkan.”

Pernyataan tersebut merujuk pada kembalinya tiga pemain kunci yang sebelumnya absen pada laga melawan Borneo FC. Kehadiran mereka diyakini mampu menambah kekuatan lini tengah dan serangan.

Komposisi Pemain Kembali Lengkap: Klok, Edo, dan Kastaneer

Berita Terkait

News Update