Ingin Mulai Hidup Hemat? Coba 6 Tips Lakukan Konsep Frugal Living di Sini

Selasa 15 Apr 2025, 21:20 WIB
6 tips lakukan frugal living. (Sumber: Pexels/cottonbro studio)

6 tips lakukan frugal living. (Sumber: Pexels/cottonbro studio)

POSKOTA.CO.ID - Ingin memulai gaya hidup hemat? Cobalah 6 tips konsep frugal living di sini. Hal ini dapat membantu Anda dalam mengelola dan mengurangi stres keuangan.

Konsep ini dapat memperbaiki hidup Anda dengan mengatur waktu dan keuangan lebih baik lagi. Mari simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui bagaimana cara memulai frugal living bagi pemula.

Frugal living adalah gaya hidup yang berfokus pada pengeluaran hemat dan bijaksana. Gaya hidup hemat yang mengadopsi filosofi frugalitas dengan mengedepankan pengeluaran hanya benar-benar penting dan menghindari pemborosan.

Baca Juga: Cek Harga Emas Antam Hari Ini Stabil di Angka Rp1.896.000 per Gram

Tujuannya untuk mengelola keuangan dengan bijak, mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, dan menghemat uang untuk mencapai tujuan keuangan jangka panjang.

Caranya mereka akan membandingkan harga, mencari diskon, dan mencari cara lain untuk mengurangi pengeluaran saat berbelanja. Meskipun begitu, tetap tidak mengorbankan kualitas hidup.

6 Tips Lakukan Frugal Living

Baca Juga: Mudah dan Praktis! Begini 4 Cara Cek Status BPJS Kesehatan Lewat Ponsel

1. Buat Anggaran Bulanan

Buatlah anggaran bulanan secara rinci, baik penghasilan maupun pengeluaran. Nantinya Anda akan mengetahui dengan pasti berapa banyak uang yang masuk dan keluar setiap bulan.

2. Analisa Kebutuhan dan Keinginan

Saat ingin berbelanja, pertimbangkan apakah barang atau layanan yang Anda inginkan adalah kebutuhan yang mendesak atau hanya keinginan yang mungkin bisa ditunda. Belilah barang-barang pokok atau sangat dibutuhkan.

Baca Juga: Harga Emas Pegadaian Hari Ini Selasa 15 April 2025: Galeri24, Antam, dan UBS Kompak Turun

3. Catat Daftar Belanjaan

Selain catat penghasilan dan pengeluaran, catat juga daftar belanjaan sebelum pergi agar menghindari belanja impulsif. Bandingkan harganya dan cari yang sedang diskon atau memiliki penawaran khusus.

4. Hindari Utang Konsumtif

Menghindari hutang konsumtif adalah langkah yang bijaksana dalam mengelola keuangan pribadi dan memulai frugal living. Hindari mengambil pinjaman yang digunakan untuk liburan, belanja, atau hiburan.

Baca Juga: Cara Bayar Parkir Pakai ShopeePay Lebih Praktis

5. Cari Alternatif Barang Lebih Murah

Misalnya, pertimbangkan untuk membeli barang bekas atau menyewa alat-alat yang jarang digunakan. Selain itu, pertimbangkan juga untuk meminjam atau menukar barang dengan teman atau keluarga.

6. Menabung dan Berinvestasi

Tetapkan sebagian penghasilan Anda untuk tabungan pensiun, pendidikan anak, atau membeli rumah. Harus buat tujuan yang berjangka panjang.

Baca Juga: Ingin Pinjam Uang Cepat Cair 2025? Begini Cara Pengajuan KUR BRI 2025 dengan Plafon Rp80 Juta

Demikian informasi dari 6 tips untuk melakukan frugal living bagi pemula. Semoga bermanfaat dan membantu.

Berita Terkait

News Update