Hindari diabetes pada anak dengan mendeteksi penyebabnya sedini mungkin. (Freepik/@jcomp)

GAYA HIDUP

Waspada! Ini 5 Gejala Diabetes Wajib Diketahui untuk Mencegahnya

Minggu 13 Apr 2025, 12:45 WIB

POSKOTA.CO.ID - Waspada terdapat lima gejala yang menyebabkan penyakit diabetes dan bisa mengancam kehidupan Anda jika tidak ditangani dengan tepat.

Gejala awal diabetes ini mungkin sering kali tidak disadari atau bahkan dianggap remeh oleh sebagian orang. Diabetes sendiri merupakan salah satu penyakit berbahaya dan paling mematikan.

Apabila masalah diabetes ini tidak kunjung ditangani dengan perawatan yang tepat, hal ini bisa mengakibatkan terjadinya berbagai macam komplikasi penyakit berbahaya yang memiliki dampak buruk bagi kesehatan tubuh bahkan dapat berujung kematian.

Dikutip dari channel Youtube SB30 Health, beberapa komplikasi yang dapat dialami oleh seseorang penderita diabetes antara lain yaitu penyakit jantung, stroke, penyakit ginjal, gangguan pendengaran, dan lain sebagainya. Oleh karena itu sangat penting bagi kita untuk dapat mengatahui gejala awal penyakit diabetes ini agar dapat ditangani dengan segera.

Baca Juga: Gula Darah Tetap Stabil! Ini Tips Sehat untuk Penderita Diabetes Selama Lebaran

Lima Gejala Diabetes

1. Sering buang air kecil

Gejala awal diabetes yang pertama adalah sering buang air kecil. Hal ini dikarenakan kadar gula yang sangat tinggi akan membuat ginjal berusaha untuk mengeluarkan kelebihan kadar gula tersebut serta menyaringnya keluar dari darah. Proses ini dapat mengakibatkan seseorang buang air kecil lebih sering, khususnya di malam hari.

2. Meningkatkan rasa haus

Buang air kecil yang terlalu sering akan mengakibatkan seseorang kehilangan air tambahan. Hal ini akan mengakibatkan tubuh dapat mengalami dehidrasi. Pada saat tubuh mengalami dehidrasi, hal ini akan menyebabkan seseorang tersebut merasa lebih haus dari biasanya dan memerlukan lebih banyak air untuk dikonsumsi.

3. Selalu merasa lapar

Seseorang yang mengalami diabetes tipe dua cenderung akan selalu merasa lapar. Hal ini dikarenakan, penderita diabetes tipe 2 tidak memperoleh energi yang cukup dari makanan yang mereka konsumsi.

Pada penderita diabetes, glukosa tidak akan cukup bergerak dari aliran darah ke sel-sel tubuh lain yang membutuhkan. Akibatnya penderita diabetes tersebut akan selalu merasa kelaparan, bahkan pada saat sehabis makan.

4. Tubuh mudah lelah

Selain selalu merasa lapar akibat tidak memperoleh energi yang cukup dari makanan yang dikonsumsi, hal ini juga akan mengakibatkan penderita diabetes mudah merasa lelah. Glukosa yang tidak mengalir ke sel-sel tubuh dengan baik akan mengakibatkan tubuh mudah merasa lelah. Alhasil, penderita diabetes tipe 2 ini tidak dapat beraktivitas dengan sebaik mungkin.

5. Pengelihatan buram

Gejala awal yang ditimbulkan dari penyakit diabetes ini dapat berupa pengelihatan yang menjadi buram. Hal ini dikarenakan, adanya kerusakan pada pembuluh darah kecil di mata hingga mengakibatkan pengelihatan menjadi buram yang disebabkan oleh kelebihan gula dalam darah. Kondisi ini dapat terjadi pada satu atau kedua mata, serta dapat mudah datang dan pergi.

Baca Juga: Tips Menjaga Pola Makan bagi Penderita Diabetes agar Tetap Sehat saat Lebaran

Gejala awal diabetes tentunya perlu menjadi perhatian khusus, terlebih pada orang-orang yang berisiko tinggi mengalami diabetes. Oleh karena itu, apabila mengalami gejala awal diabetes yang sudah disebutkan di atas, sebaiknya segera hubungi dokter untuk memperoleh penanganan yang tepat sedini mungkin. Semoga bermanfaat!

Tags:
cara mencegah diabetesdiabetesgejala diabetes

Herdyan Anugrah Triguna

Reporter

Herdyan Anugrah Triguna

Editor