POSKOTA.CO.ID - Setelah lebih dari 33 tahun berkiprah di Indonesia, Tupperware Indonesia secara resmi menghentikan seluruh kegiatan operasionalnya.
Kabar ini diumumkan langsung melalui akun Instagram resmi perusahaan, @tupperwareid, pada Minggu, 13 April 2025.
Penutupan ini menjadi bagian dari langkah strategis berskala global oleh induk perusahaan mereka, Tupperware Brands Corporation yang bermarkas di Amerika Serikat.
Dalam unggahan tersebut, Tupperware Indonesia menyampaikan bahwa penutupan ini efektif berlaku sejak 31 Januari 2025.
Keputusan ini tentunya mengejutkan banyak pihak, terutama para pelanggan setia dan jaringan penjual yang telah bersama Tupperware selama puluhan tahun.
“Dengan penuh rasa hormat, kami menyampaikan bahwa Tupperware Indonesia telah menghentikan seluruh operasional sejak 31 Januari 2025, sebagai bagian dari langkah strategis global,” tulis pernyataan mereka.
Tupperware bukan sekadar merek, tetapi telah menjadi simbol gaya hidup praktis, bersih, dan sehat di rumah tangga Indonesia.
Produk-produk Tupperware mulai dari wadah makanan, botol minum, hingga perlengkapan dapur lainnya telah menemani generasi demi generasi dalam menjaga kualitas makanan dan efisiensi di dapur.
Baca Juga: Tupperware Terancam Bangkrut sebab Saham yang Menurun Drastis
Selama tiga dekade lebih, Tupperware menjadi bagian penting dalam kehidupan rumah tangga. Produk-produknya hadir di dapur, meja makan, hingga kantong bekal anak-anak sekolah dan para pekerja kantoran.
“Kami merasa bangga bisa menjadi bagian dari kehidupan Anda dengan menghadirkan produk berkualitas yang mendukung pola hidup modern dan efisien,” tulis pihak Tupperware dalam unggahannya.