Bobon Santoso Patenkan Hak Cipta Konten Masak Besar, Tuai Kontroversi Netizen

Minggu 13 Apr 2025, 21:19 WIB
Hak cipta konten masak besar Bobon Santoso (Sumber: Instagram/@bobonsantoso)

Hak cipta konten masak besar Bobon Santoso (Sumber: Instagram/@bobonsantoso)

Salah satu akun Instagram @yon***, dalam kolom komentar mengatakan, program masak besar tersebut sudah ada di salah satu program tv sejak dulu. Dia mempertanyakan keorisinalitasan konten Bobon juga.

“Tapi dari dulu udah ada masak besar di Trans7 tapi namanya makan besar, Berarti Bobon juga plagiat dong, Kan awalnya acara rans7 cuma dirubah aja jadi masak besar. tapi konsepnya sepertinya sama kaya Trans7 konten masak besarnya Bobon,” ujar akun tersebut.

Lalu, akun lainnya yakni @zee*** menyeret nama konten kreator Willie Salim. Dia mengatakan, tidak ada salahnya jika ada konten kreator lain yang ingin membuat konten serupa.

“Ngomongin Bro Willie? Keknya santuy aja. Semakin banyak yang bikin program kuali besar seperti ini, akan semakin banyak masyarakat yang terbantu mendapatkan makanan dan hiburan gratis,” tulis akun tersebut.

Kendati demikian, Bobon menyampaikan, apabila ada konten kreator lain yang ingin membuat konten serupa dengan tujuan kemanusiaan maka dirinya seiap membantu serta kolaborasi.

“Gak akan kita permasalahkan. bahkan bila perlu kita bantu dan kolaborasi untuk tujuan mulia,” sahut Bobon menjawab salah satu komentar netizen.

Berita Terkait

News Update