Wapres Gibran Sampaikan Duka Mendalam atas Wafatnya Seniman Legendaris Titiek Puspa

Kamis 10 Apr 2025, 23:37 WIB
Wapres Gibran berduka atas wafatnya Titiek Puspa, seniman legendaris yang menginspirasi lintas generasi. (Instagram Gibran Rakabuming)

Wapres Gibran berduka atas wafatnya Titiek Puspa, seniman legendaris yang menginspirasi lintas generasi. (Instagram Gibran Rakabuming)

Prosesi pemakaman dijadwalkan berlangsung setelah pelaksanaan Salat Jumat.

“Insya Allah dimakamkan ba’da Dzuhur, sekitar pukul 13.00 atau 14.00 WIB,” ujar putri sulung almarhumah, Petty Tunjungsari, saat ditemui di rumah duka, Kamis malam, 10 April 2025.

Dalam kesempatan tersebut, Petty juga menyampaikan permohonan maaf atas nama keluarga apabila semasa hidup sang ibunda pernah melakukan kesalahan, baik secara sadar maupun tidak.

“Kami sangat berterima kasih atas doa dan perhatian dari masyarakat serta rekan-rekan media. Mohon dimaafkan jika selama hidupnya ibu ada kekhilafan,” ucap Petty.

Baca Juga: Presiden Prabowo Subianto Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Titiek Puspa, Ikon Musik Tanah Air

Titiek Puspa sebelumnya sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, sejak akhir Maret lalu.

Ia mengalami pendarahan di otak bagian kiri setelah tiba-tiba kehilangan kesadaran saat menjalani syuting program televisi.

Meski telah berusia 87 tahun, kondisi tersebut terjadi secara mendadak tanpa keluhan kesehatan sebelumnya.

Berita Terkait

News Update