Presiden Prabowo Subianto Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Titiek Puspa, Ikon Musik Tanah Air

Kamis 10 Apr 2025, 23:08 WIB
Prabowo Subianto sampaikan duka atas wafatnya Titiek Puspa, sosok legendaris musik Indonesia. Ia doakan almarhumah mendapat tempat terbaik dan keluarga diberi ketabahan. (Sumber: Capture Instagram Prabowo Subianto)

Prabowo Subianto sampaikan duka atas wafatnya Titiek Puspa, sosok legendaris musik Indonesia. Ia doakan almarhumah mendapat tempat terbaik dan keluarga diberi ketabahan. (Sumber: Capture Instagram Prabowo Subianto)

POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan rasa belasungkawa atas meninggalnya penyanyi senior Titiek Puspa, yang tutup usia pada Kamis sore, 10 April 2025, dalam usia 87 tahun.

Melalui unggahan di akun Instagram Stories miliknya, Prabowo mengenang Titiek sebagai sosok yang memiliki pengaruh besar dalam perkembangan seni dan musik di Indonesia.

Baca Juga: Menteri Kebudayaan Fadli Zon Berduka, Titiek Puspa Sosok Tak Tergantikan dalam Dunia Musik

Ia menyebut almarhumah sebagai seniman besar yang berjasa memperkaya khazanah budaya nasional.

“Saya turut berduka cita sedalam-dalamnya atas kepergian Ibu Titiek Puspa, sosok legendaris di dunia seni yang telah memberikan sumbangsih luar biasa bagi musik dan budaya Indonesia,” tulis Prabowo dalam pesannya.

Mantan Menteri Pertahanan itu juga menyampaikan bahwa semangat berkarya dan dedikasi Titiek Puspa selama hidupnya menjadi inspirasi bagi banyak generasi, terutama kalangan seniman muda.

Baca Juga: Wisma Puspa Jadi Tempat Persemayaman Terakhir Jenazah Titiek Puspa

Prabowo mendoakan agar almarhumah mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan, serta berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan menghadapi kehilangan ini.

“Semoga almarhumah diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan keteguhan hati,” lanjutnya.

Titiek Puspa direncanakan akan dimakamkan pada Jumat, 11 April 2025, di Tempat Pemakaman Umum Tanah Kusir, Jakarta, setelah prosesi salat Jumat.

Diketahui, kondisi kesehatan Titiek Puspa menurun sejak 26 Maret 2025. Ia sempat kehilangan kesadaran saat melakukan syuting untuk salah satu program televisi swasta dan segera dilarikan ke RS Medistra, Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Berita Terkait

News Update