Prabowo Subianto Bertemu Presiden Mohamed Bin Zayed di Abu Dhabi, Bahas Perdamaian Timur Tengah

Kamis 10 Apr 2025, 18:15 WIB
Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden PEA Mohamed Bin Zayed di Istana Qasr Al Shatie, Abu Dhabi. (Sumber: X/@prabowo)

Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden PEA Mohamed Bin Zayed di Istana Qasr Al Shatie, Abu Dhabi. (Sumber: X/@prabowo)

Sikap ini mencerminkan posisi Indonesia yang konsisten dalam mendukung perdamaian dunia melalui jalur diplomasi.

Baca Juga: Momen Investor Ternama Sarankan Prabowo Subianto untuk Tahajud dan Baca Surat Yusuf Ayat 12

Penguatan Hubungan Bilateral dan Undangan Kunjungan

Selain isu perdamaian global, pertemuan ini juga menjadi momen untuk mempererat hubungan bilateral antara Indonesia dan Persatuan Emirat Arab.

Kedua negara telah menjalin hubungan yang erat di berbagai bidang.

Dalam suasana yang hangat, Presiden MBZ menyampaikan keinginannya untuk dapat kembali melakukan kunjungan ke Indonesia di waktu mendatang.

Niat baik ini disambut dengan sangat positif oleh Presiden Prabowo, menandakan soliditas hubungan persahabatan kedua negara.

Pertemuan antara kedua presiden ini di Abu Dhabi tidak hanya memperkuat hubungan persahabatan dan kerja sama strategis kedua negara.

Tetapi juga menegaskan peran aktif Indonesia dalam panggung diplomasi global, khususnya dalam mengupayakan terciptanya perdamaian di wilayah Timur Tengah.

Berita Terkait

News Update