Ilustrasi - penyaluran dana bansos Program Indonesia Pintar (PIP). (Sumber: Instagram/@kemendikdasmen)

EKONOMI

NIK Siswa Tidak Terdaftar di pip.kemdikbud.go.id? Ini Solusi agar Dana Bansos PIP Segera Cair

Kamis 10 Apr 2025, 14:16 WIB

POSKOTA.CO.ID - Jika Nomor Induk Kependudukan (NIK) atau data siswa Anda tidak terdaftar di situs pip.kemdikbud.go.id padahal merasa memenuhi syarat? Jangan panik.

Ada beberapa solusi yang bisa Anda tempuh untuk memastikan dana bansos Program Indonesia Pintar (PIP) tetap bisa cair.

Ketidaksesuaian data ini biasanya disebabkan oleh beberapa faktor. Untuk itu, dengan mengetahui solusi yang tepat, diharapkan para orang tua dan siswa tidak lagi merasa cemas.

Menurut dari laman Kemendikbudristek, pada tahun 2025, pemerintah telah menyalurkan dana sebesar Rp1,3 triliun untuk program ini.

Di mana, penyaluran terbanyak ada pada jenjang SMK, mencapai Rp398 miliar untuk NIK siswa yang terdaftar.

Pemerintah juga terus berupaya meningkatkan efisiensi dan ketepatan sasaran penyaluran dana bansos, terutama di wilayah 3T (Terdepan, Terluar, dan Tertinggal).

Berikut adalah beberapa solusi yang bisa diikuti untuk memastikan dana PIP tetap cair pada anggaran tahun 2025.

Baca Juga: Dana Bantuan PIP 2025 Segera Cair! Ini Cara Cek Penerimanya Secara Online

1. Cek Status Penerima PIP Secara Mandiri

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah memverifikasi secara mandiri apakah siswa terdaftar sebagai penerima bantuan. Caranya yakni sebagai berikut.

Jika data tidak muncul, bisa jadi ada ketidaksesuaian antara data yang tercatat di sekolah dan yang terdaftar di Dukcapil.

2. Laporkan ke Operator Sekolah

Jika data siswa tidak ditemukan di situs PIP, segera hubungi operator sekolah. Mereka memiliki akses ke sistem Dapodik (Data Pokok Pendidikan) dan dapat membandingkan informasi siswa yang disimpan sekolah dengan data resmi pemerintah.

Langkah ini penting agar data siswa benar-benar valid dan bisa masuk kembali ke dalam daftar penerima bantuan.

3. Cek dan Validasi Data NIK di Dukcapil

Permasalahan umum lainnya biasanya terletak pada validasi data NIK siswa. Meskipun nama dan sekolah sesuai, jika NIK tidak valid secara nasional, maka siswa tidak bisa didaftarkan.

Jika Anda belum terdaftar padahal memenuhi syarat, jangan ragu untuk segera menindaklanjutinya. Pastikan NIK siswa terdaftar untuk mendapatkan dana bansos PIP.

Tags:
bansos PIPPIP Cek Status Penerima PIPdana bansos PIPdana bansos pip.kemdikbud.go.idNomor Induk Kependudukan Program Indonesia Pintar

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor