Baca Juga: Viral GBK Penuh Sesak Usai Lebaran, Netizen: Ini Mah Kayak Tawaf, Bukan Jogging!
Di dalam lirik lagu Stecu, Faris Adam menyampaikan cerita tentang seorang pria yang naksir dengan seorang gadis.
Namun, gadis tersebut bersikap seolah tak tertarik atau cuek, padahal sebenarnya dia juga menikmati perhatian dari si pria.
Sikap itulah yang kemudian disebut sebagai stecu.
Lagu ini berhasil menarik perhatian banyak pendengar karena liriknya yang relate dengan kehidupan percintaan anak muda.
Tak heran jika kemudian istilah Stecu menjadi populer, bahkan menjalar hingga menjadi bahasa gaul yang sering dipakai di media sosial, khususnya TikTok.
Penggunaan kata Stecu kini semakin meluas. Tak hanya dijadikan bagian dari caption video, tapi juga sering dijadikan hashtag dan meme.
Banyak konten kreator yang memanfaatkan istilah ini untuk membuat konten yang lucu, menyentil, hingga yang menggambarkan kondisi hubungan percintaan ala-ala ‘geng cuek tapi perhatian’.
Itulah tadi, arti kata Stecu yang sedang viral di TikTok.