Apa Arti Kata Stecu? Bahasa Gaul Baru di TikTok Ini Ternyata Punya Makna Unik dan Menarik

Kamis 10 Apr 2025, 19:32 WIB
Arti kata Stecu yang sedang viral di TikTok. (Sumber: Pinterest)

Arti kata Stecu yang sedang viral di TikTok. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Apa arti kata Stecu? Bahasa gaul yang beberapa waktu ini viral di TikTok, lantaran digunakan banyak orang.

Jika kamu termasuk yang sering scroll FYP TikTok belakangan ini, mungkin sudah sering melihat kata tersebut muncul di berbagai unggahan.

Popularitas kata ini tidak terlepas dari penggunaannya dalam tren lagu yang sedang naik daun.

Banyak yang akhirnya penasaran, apakah “stecu” punya makna khusus atau hanya sekadar istilah tanpa arti?

Apa Arti Kata Stecu?

Setelah ditelusuri lebih dalam, ternyata kata Stecu bukan sekadar rangkaian huruf tanpa makna.

Baca Juga: Viral di TikTok Usai Dipakai Jennifer Coppen dan Justin Hubner, Ini Arti Lirik Lagu 'Stecu Stecu'

Kata ini berasal dari lirik lagu berjudul Stecu yang dibawakan oleh penyanyi muda berbakat Faris Adam.

Dalam lagu tersebut, istilah ini memiliki arti yang cukup menarik.

Stecu merupakan singkatan dari Stelan Cuek atau juga sering disebut Setelan Cuek.

Istilah ini digunakan untuk menggambarkan sikap seseorang yang terlihat acuh tak acuh, bersikap seolah tidak peduli, atau biasa dikenal dengan sebutan “jual mahal”.

Sikap ini sering kali dikaitkan dengan karakter seseorang yang ingin terlihat tidak terlalu tertarik, padahal diam-diam sebenarnya memiliki perasaan juga.

Berita Terkait

News Update