POSKOTA.CO.ID - Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih, ada dua hal penting yang wajib kamu lakukam agar dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2 bisa tetap cair.
Hal ini harus dilakukan penerima bansos PKH 2025 apabila tidak mau kehilangan kesempatan dapat bansos dari pemerintah!
Meskipun sudah terdaftar sebagai KP) dan pegang KKS, ada langkah-langkah penting yang tetap harus dipenuhi. Yuk, simak baik-baik informasinya dikutip dari akun Youtube Naura Vlog!
Update Bansos PKH 2025
Menjelang pencairan tahap kedua yang akan segera digulirkan, pemerintah mengimbau para KPM agar segera melakukan beberapa langkah penting agar dana bantuan bisa diterima tanpa kendala.
Kementerian Sosial (Kemensos) menekankan pentingnya mendaftar layanan mobile banking atau SMS banking bagi pemilik KKS yang menggunakan rekening dari bank penyalur seperti BRI, BNI, Mandiri, maupun BSI.
Dengan layanan ini, KPM bisa lebih mudah mengecek saldo bantuan secara online tanpa harus repot ke ATM atau bergantung pada orang lain.
Saat ini, proses verifikasi dan validasi pencairan PKH dan BPNT tahap kedua sudah berjalan sejak Senin, 7 April 2025, dan akan berlangsung hingga 15 April.
Para pendamping sosial turun langsung ke lapangan untuk melakukan pengecekan agar bantuan hanya diterima oleh mereka yang benar-benar memenuhi syarat.
Sebagai bagian dari penyempurnaan kebijakan, Kemensos juga menegaskan bahwa KPM yang telah menerima bantuan lebih dari lima tahun akan digraduasi atau diberhentikan dari program PKH.
Lantas apa saja yang harus dilakukan KPM pemegang kartu KKS Merah Putih? cek di bawah sini.