BANDUNG, POSKOTA.CO.ID - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyatakan kesiapannya untuk menyukseskan program Presiden Prabowo Subianto terkait percepatan pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.
Hal ini disampaikannya merespons Instruksi Presiden (Inpres) Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2025 tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih.
Menindaklanjuti Inpres tersebut, Dadang Supriatna bersama Ketua APDESI Kabupaten Bandung, para Ketua DPK (Dewan Pimpinan Kecamatan) APDESI se-Kabupaten Bandung, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bandung, serta para asisten, menggelar rapat konsolidasi.
Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Bupati Dadang Supriatna di Soreang, Kabupaten Bandung, pada Rabu 9 April 2025.
Baca Juga: DPRD Kota Bandung Nilai Perda Ini Permudah Syarat Usaha Mikro dan Koperasi
"Maka dalam rangka mensukseskan program Pak Presiden, untuk pembentukan Koperasi Desa Merah Putih se-Kabupaten Bandung pembiayaannya akan ditanggung oleh APBD Kabupaten Bandung," ujarnya yang disambut tepuk tangan oleh para Ketua DPK APDESI dan Ketua APDESI Kabupaten Bandung di Rumah Dinas Bupati.
Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna, menargetkan pembentukan koperasi ini bisa rampung pada April 2025 sebagai bentuk respon cepat terhadap program nasional tersebut.
"Mohon doanya dan saya siap mensukseskan program Pak Presiden untuk pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih se-Indonesia, khususnya di Kabupaten Bandung. Hatur nuhun kasadayana, mohon doanya. Semoga sukses selalu," tuturnya.
Lebih lanjut, ia juga menegaskan dukungan terhadap program nasional lainnya.
"Kami juga akan mensukseskan, mendorong, dan mempercepat untuk pembentukan program Makan Bergizi Gratis (MBG) se-Kabupaten Bandung. Hatur nuhun," tambahnya.
Baca Juga: Kemensos Bakal Bangun Sekolah Rakyat di Kabupaten Bandung Barat