Timnas Indonesia U-17 Berhasil Lolos Piala Dunia U-17 2025

Selasa 08 Apr 2025, 00:40 WIB
Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025 (Sumber: Instagram @erickthohir, PSSI, dan Timnas Indonesia)

Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025 (Sumber: Instagram @erickthohir, PSSI, dan Timnas Indonesia)

POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia U-17 berhasil lolos ke Piala Dunia U-17 2025 setelah mengalahkan Yaman dengan skor 4-1 dalam matchday kedua di Grup C Piala Asia U-17

Turnamen tersebut menjadi ajang untuk kualifikasi ke Piala Dunia U-17 2025, alhasil skuad Garuda Muda dibawah asuhan pelatih Nova Arianto berhasil untuk lolos ke ajang bergengsi tersebut.

Skuad Garuda muda menang telak 4-1 atas Yaman pada macthday kedua Senin, 7 April 2025. Hasil tersebut memastikan Evandra dkk tidak hanya lolos ke Piala Dunia U-17 2025 namun melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025.

Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Yaman 4-1, Garuda Muda di Ambang Lolos ke Piala Dunia U-17 2025

Delapan tim yang berhasil lolos ke babak perempat final akan otomatis lolos ke Piala Dunia U-17 2025 untuk mewakili Asia. Salah satunya adalah Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia sudah dua kali lolos ke Piala Dunia U-17.

Pada tahun 2023 lalu, Timnas Indonesia U-17 berhasil lolos ke Piala Dunia U-17 2023 dengan status lolos sebagai tuan rumah.

Namun pada kali ini, Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025 melalui babak kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Berita Terkait

News Update