POSKOTA.CO.ID - Pemain Sabah sekaligus eks pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani sedang dirumorkan bergabung dengan klub Persib Bandung.
Kompetisi Liga Malaysia sendiri akan segera berakhir dan belum ada kontrak baru yang ditawarkan Sabah kepada Saddil.
Melansir data Transfermarkt, musim ini Saddil Ramdani telah memainkan 14 pertandingan bersama Sabah di Liga Malaysia.
Ia juga tampil cukup impresif dengan mencatatkan 5 gol dan 1 assist.
Baca Juga: Benarkah Saddil Ramdani Diboyong Persib Bandung Musim Depan atau Cuma April Mop?
Sementara itu, di Timnas Indonesia sendiri Saddil memiliki 26 penampilan dan telah mencatatkan 2 gol.
Kontraknya bersama Sabah akan segera berakhir pada 31 Mei 2025 menjadi kesempatan bagi Persib jika ingin merekrutnya untuk musim depan.
Namun rumor kepindahannya ke Bandung sebenarnya selalu muncul setiap tahun meski selalu gagal terlaksana.
Dengan masa kontraknya yang segera berakhir, menarik untuk ditunggu apakah Saddil Ramdani akan benar-benar hijrah ke Persib Bandung musim depan.
Baca Juga: Segera Gabung Persib Bandung, Ini Profil Saddil Ramdani Pemain Berlabel Timnas Indonesia
Bojan Hodak Buka Suara
Rumor kepindahan Saddil Ramdani ini sempat ditanggapi oleh pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.