Batas waktu makan malam yang ideal saat Ramadhan adalah antara pukul 8 hingga 9 malam. Dengan begitu, Anda bisa tidur paling lambat pukul 11 malam untuk memastikan tubuh memiliki cukup waktu untuk mencerna makanan sebelum beristirahat.
Hal ini penting karena tubuh membutuhkan waktu sekitar 2 hingga 3 jam untuk mencerna makanan dengan baik.
Hindari Makanan dan Minuman yang Membuat Dehidrasi
Pada saat berbuka, sebaiknya hindari makanan yang tinggi lemak, mengandung gula tinggi, makanan olahan, makanan yang digoreng, dan makanan yang terlalu asin.
Selain itu, hindari juga minuman berkafein seperti kopi dan teh, karena dapat meningkatkan frekuensi buang air kecil yang berisiko membuat tubuh lebih cepat dehidrasi.
Baca Juga: Rekomendasi Makanan Sahur untuk Jaga Vitalitas Selama Berpuasa Menurut dr. Zaidul Akbar
Penting untuk menjaga agar tubuh tetap mendapatkan nutrisi yang cukup saat puasa. Untuk itu, konsumsi makanan yang kaya protein dan serat, serta kurangi makanan yang tinggi kalori.
Jangan makan dalam porsi berlebihan, agar tubuh tetap merasa ringan dan sehat selama berpuasa.
Dengan mengikuti tips-tips di atas, Anda bisa menjalani puasa dengan lebih lancar dan tubuh tetap terjaga kesehatannya.
Jangan lupa untuk selalu menjaga pola makan yang sehat dan seimbang agar ibadah puasa Anda selama bulan Ramadhan lebih penuh energi.