POSKOTA.CO.ID - Melacak nomor HP kini bukanlah tugas sulit, terutama dengan adanya berbagai aplikasi yang dirancang khusus untuk mengidentifikasi dan memblokir nomor asing yang mengganggu.
Jika Anda sering menerima panggilan dari nomor tak dikenal dan merasa curiga akan potensi penipuan atau teror.
Cara Melacaknya Nomor Telepon Tidak Dikenal
beberapa aplikasi berikut dapat membantu:
- Whoscall
Aplikasi yang dikembangkan oleh Gogolook ini mampu mengidentifikasi panggilan dari nomor yang tidak dikenal. Dengan fitur database offline, pemblokiran nomor berdasarkan kata kunci, dan pengaturan nomor, pengguna bisa memutuskan apakah akan menerima atau menolak panggilan.
Whoscall bahkan masuk dalam daftar Aplikasi Terbaik Google Play 2013 di beberapa negara Asia dan kemudian diakuisisi oleh Naver, perusahaan induk aplikasi chat Line.
Baca Juga: 8 Risiko Blokir Nomor Telepon DC Pinjol, Jangan Lakukan Ini karena Masalah Utang Tidak akan Hilang
- Mr. Number - Block Calls & Spam
Aplikasi ini tidak hanya mendeteksi nomor yang sering digunakan untuk spam dan penipuan, tetapi juga memungkinkan pengguna untuk memblokir panggilan dari kode area tertentu atau nomor yang dianggap mencurigakan.
Dengan fitur pemblokiran yang fleksibel, pengguna dapat lebih mudah menyaring panggilan tak diinginkan.
- Truecaller
Truecaller memungkinkan pengguna untuk melihat identitas penelepon meskipun nomornya belum tersimpan dalam kontak. Selain itu, aplikasi ini memiliki basis data nomor spam yang luas, serta fitur tambahan seperti pemblokiran kontak, penyaringan SMS spam, dan fungsi dialer.
Dikembangkan oleh True Software Scandinavia AB dari Swedia, aplikasi ini tersedia untuk perangkat Android dan iOS.
- Call Blocker Free Blacklist and Whitelist
Aplikasi ini menawarkan cara unik untuk menghindari panggilan tak diinginkan dengan konsumsi penyimpanan yang rendah, sehingga tidak membebani memori smartphone Anda. Salah satu fitur unggulannya adalah Whitelist, yang memungkinkan pengguna menetapkan daftar nomor yang tidak akan diblokir.