Marc Marquez Kian Dominan di Ducati, Gigi Dall’Igna: Keputusan Tolak Honda Sudah Tepat

Kamis 20 Mar 2025, 13:18 WIB
Bartolini berpaling ke Yamaha, CEO Ducati Dall"Igna merasa kesal (Foto: Beritabalap.com)

Bartolini berpaling ke Yamaha, CEO Ducati Dall"Igna merasa kesal (Foto: Beritabalap.com)

POSKOTA.CO.IDMarc Marquez kembali menunjukkan dominasinya di MotoGP 2025 dengan performa luar biasa. Setelah tampil gemilang di Thailand, ia mengulangi kesuksesan dengan kemenangan mutlak di MotoGP Argentina.

Keputusan Marquez meninggalkan Honda dan bergabung dengan Ducati kini terbukti tepat. Ia tampil jauh lebih kompetitif dibandingkan saat masih bersama tim lamanya.

General Manager Ducati Corse, Gigi Dall’Igna, mengaku mendengar rumor bahwa Honda menawarkan kontrak senilai €100 juta pada 2023. Namun, Marquez lebih memilih proyek yang memberinya peluang besar untuk menang.

"Entah apakah kita sedang melihat versi terbaik Marc di MotoGP, tetapi saya tahu pasti bahwa kita sedang melihat versi terbaik Marquez di atas Ducati," kata Dall'Igna. Menurutnya, Marquez semakin berkembang dengan motor baru ini.

Baca Juga: Jawaban Patrick Kluivert Tak Panggil Asnawi ke Timnas Indonesia

Di Argentina, Marquez menyapu bersih kemenangan dengan meraih pole position, Sprint Race, dan balapan utama. Performa impresifnya ini mengingatkan banyak orang pada dominasinya di tahun 2019.

Gigi Dall’Igna menilai Marquez tidak hanya memiliki kecepatan, tetapi juga kecerdasan dalam membaca jalannya balapan.

“Bakatnya luar biasa dan perilakunya sangat baik, ditentukan oleh otoritas bawaan serta kecerdasan dan kepekaan dalam mengelola tindakan dan sumber dayanya,” ujarnya.

Dall’Igna juga memuji ketenangan Marquez saat berada di lintasan maupun di luar balapan. Kepercayaan dirinya terlihat jelas dan menjadi faktor utama di balik kesuksesannya.

Baca Juga: Jadwal dan Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Siap Tambah Poin? 

Marquez kini sudah mengoleksi 90 kemenangan di MotoGP sepanjang kariernya. Catatan ini menyamai jumlah kemenangan pertamanya dan semakin membuktikan kualitasnya sebagai pembalap papan atas.

Berita Terkait

News Update