Cara tukar uang baru lebaran hari ini 16 Maret 2025 (Sumber: Dok/Canva)

EKONOMI

Buka Lagi Hari Ini 16 Maret 2025! Begini Cara Tukar Uang Baru Lebaran Melalui Situs Pintar BI, Jangan Sampai Ketinggalan

Minggu 16 Mar 2025, 04:35 WIB

POSKOTA.CO.ID - Menjelang perayaan Lebaran 2025, Bank Indonesia (BI) kembali menyediakan layanan penukaran uang baru bagi masyarakat yang membutuhkan pecahan kecil untuk THR.

Fasilitas ini dapat diakses melalui platform Pintar BI guna memudahkan pemesanan secara daring, sehingga proses penukaran menjadi lebih cepat dan efisien.

Setelah dibuka awal Maret, layanan akan kembali aktif pada 16 Maret 2025 bagi yang belum sempat memesan sebelumnya.

Periode penukaran resmi berlangsung dari 3 hingga 27 Maret 2025.

Baca Juga: Daftar 5 Bank untuk Tukar Uang Baru Lebaran 2025 Selain di BI, Cek Cara Penukarannya

Jadwal Pendaftaran dan Penukaran

BI membagi proses penukaran menjadi empat periode:

Masyarakat dapat menukarkan uang di 4.000 lokasi kerja sama BI dengan bank-bank di seluruh Indonesia.

Persyaratan Penukaran

Baca Juga: Syarat dan Cara Tukar Uang Baru di BRI, Hindari Uang Palsu!

Panduan Pemesanan via Pintar BI

  1. Kunjungi situs https://pintar.bi.go.id.
  2. Pilih menu Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling.
  3. Tentukan provinsi dan lokasi penukaran, lalu pilih jadwal yang tersedia.
  4. Isi formulir dengan data diri (NIK, nama, nomor telepon, email).
  5. Masukkan jumlah uang yang akan ditukar.
  6. Simpan bukti pemesanan dan bawa ke lokasi sesuai jadwal.

Dengan mengikuti prosedur ini, masyarakat dapat menyiapkan THR Lebaran 2025 secara praktis. Semoga informasi ini bermanfaat!

Tags:
platform Pintar BIpintar.bi.go.idTHRBank IndonesiaSitus Pintar BICara Tukar Uang Baru Lebaran

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor