POSKOTA.CO.ID - Salah satu masalah yang dikhawatirkan oleh pengguna smartphone adalah hp kemasukan air sehingga menyebabkan beberapa kerusakan komponen.
Apabila hal tersebut terjadi pada Anda, maka harus segera mengambil langkah tepat untuk mengatasinya agar masalah tidak menyebar luas sehingga menciptakan dampak buruk.
Hp bisa kemasukan air karena beberapa penyebab misalnya kehujanan, tidak sengaja tercebur ke tempat berair, terkena aliran keringat, dan lain-lain.
Sejumlah dampak yang mungkin dialami pengguna ketika hal itu terjadi biasanya adalah suara speaker hp tidak jelas, layar tidak bisa digunakan, bahkan hp mati total.
Baca Juga: 7 Trik Ampuh Lacak HP Hilang dalam Keadaan Mati atau Menyala dengan Mudah
Tentu saja, itu bukan kejadian yang diinginkan oleh setiap orang karena biaya memperbaikinya pun cukp besar dan dalam beberapa kasus justru hp malah makin parah.
Kendati demikian, Anda jagan panik dulu karena ada beberapa cara untuk mengatasi masalah tersebut dengan mudah yang bisa dilakkan oleh siapa pun.
Lantas, bagimana caranya? Simak informasi selengkapya berikut ini untuk mencegah rasa panik apabila sewaktu-waktu terjadi pada Anda.
Cara Mengatasi Hp Kemasukan Air

Mengutip kanal YouTube @poetsdjati, ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah hp kemasukan air yaitu sebagai berikut:
Baca Juga: Cara Simpan Otomatis Foto dan Video WhatsApp ke Galeri HP, Dijamin Berhasil!
1. Jangan Tekan Tombol Apapun
Cara pertama adalah Anda tidak disarankan untuk menekan tombol apapun ketia hp kemasukan air, terutama ketiga memang dalam kondisi mati karena khawatir terjadi korsleting.