Namun besaran nominalnya dapat bervariasi, tergantung dari kebijakan masing-masing perusahaan aplikasi.
Baca Juga: Ojol Berhak Dapat THR Lebaran 2025, Begini Syarat dan Penjelasan Prabowo!
Syarat dan Ketentuan
Meski begitu, setiap pengemudi harus memenuhi syarat dan ketentuan agar bisa mendapat BHR, yaitu:
Minimal Bekerja 9 Jam Per Hari
Pengemudi harus menjalankan pekerjaannya selama minimal 9 jam setiap hari, untuk memenuhi standar produktivitas yang telah ditetapkan.
Penyelesaian Order Tinggi
Pengemudi wajib menjaga tingkat penyelesaian pesanan yang optimal, yaitu dengan menyelesaikan sebagian besar order tanpa melakukan pembatalan atau penolakan dalam jumlah berlebihan.
Kepatuhan pada Kode Etik Aplikasi
Pengemudi harus mematuhi aturan yang berlaku di platform aplikasi. Apabila terbukti melanggar kode etik, risiko tidak mendapatkan THR yang telah ditentukan.
Baca Juga: Soal THR untuk Mitra di Mata Ojol: Apresiasi hingga Pesimis
Rating Tinggi Pengemudi
Pengemudi yang memiliki kualitas layanan yang baik menjadi aspek penting dalam penentuan pemberian THR.
Pengemudi yang memiliki rating tinggi, memiliki peluang lebih besar menerima THR dibanding dengan yang memiliki rating rendah.
Dengan mengetahui syarat serta skema perhitungan nominal BHR yang nantinya akan diterima, para pengemudi ojek online ini dapat memastikan pemenuhan persyaratan guna mendapatkan hak-nya menjelang hari raya.