Syarat Mudik Asyik 2025 Gratis dari Alfamart, Cek di Sini Informasinya!

Sabtu 15 Mar 2025, 11:50 WIB
Mekanisme Mudik Asyik 2025 gratis dari Alfamart. (Sumber: Youtube/Alfamart)

Mekanisme Mudik Asyik 2025 gratis dari Alfamart. (Sumber: Youtube/Alfamart)

POSKOTA.CO.ID - Saat ini banyak sekali orang yang mencari program mudik gratis untuk bisa berkumpul dengan keluarga saat merayakan Idul Fitri 2025.

Tentunya hal ini bertujuan untuk menjaga tali silaturahmi antar keluarga.

Dengan begitu, Alfamart membuka program Mudik Asyik 2025 secara gratis bagi Anda yang memenuhi syarat.

Baca Juga: Pemerintah Gelar Mudik Gratis untuk 100 Ribu Orang, Tiket Pesawat dan Tol Dapat Diskon

Syarat Program Mudik Asyik Gratis Alfamart 2025

Berikut syarat mengikuti program Mudik Asyik gratis Alfamart 2025, dilansir dari akun Youtube Alfamart:

  • Satu tiket bus berlaku untuk dua orang.
  • Satu tiket pesawat berlaku hanya untuk satu orang.
  • Kode hanya dapat ditukar dengan tiket mudik sesuai nominal belanja.
  • Member wajib mengisi data diri untuk bergabung program Mudik Asyik 2025.
  • Seluruh tiket akan dialokasi selama periode 1 Januari hingga 28 Februari 2025.
  • Khusus peserta mudik bus mendapat asuransi perjalanan, uang saku dan kaos mudik.
  • Goodie bag hanya diberikan untuk peserta bus Mudik Asyik 2025 yang berangkat ke kota tujuan sesuai saat registrasi.
  • Satu tiket peserta bus Mudik Asyik 2025 hanya berlaku untuk penukaran satu goodie bag.
  • Pengambilan goodie bag wajib menunjukkan KTP dan sesuai saat registrasi awal.
  • Tiket mudik dilarang diperjualbelikan atau pindah tangan.
  • Syarat dan ketentuan bisa berubah tanpa pemberitahuan. Alfamart berhak mendiskualifikasi peserta yang melanggar.
  • Program tidak berlaku untuk prize hunter, trader atau pembeli dalam partai besar.
  • Penentuan peserta mudik oleh Alfamart bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Informasi lebih lanjut bisa hubungi Alfacare 1500959 atau email ke [email protected].
Mudik Asyik 2025 gratis dari Alfamart. (Sumber: Youtube/Alfamart)

Jika telah memenuhi syarat, hanya pihak Alfamart yang berhak menentukan peserta mudik Asyik 2025.

Baca Juga: Deretan Link Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2025 dari Pemerintah Hari Ini, Cek Kota Tujuan dan Kuotanya!

Terdapat beberapa tujuan saja yang difasilitas oleh Alfamart untuk mendukung program Mudik Asyik 2025.

Tujuan Mudik Asyik Gratis Alfamart 2025

Berikut tujuan Mudik Asyik gratis Alfamart 2025, dikutip dari akun Youtube Alfamart:

1. Pesawat

Alfamart memberikan tiket pesawat gratis untuk Mudik Asyik 2025 tujuan Medan, Palembang dan Makassar.

Baca Juga: Link dan Rute Mudik Gratis Bio Farma Tahun 2025, Cek Lengkapnya di Sini!

2. Bus

Berita Terkait
News Update