Pemain Timnas Indonesia Sudah Beda Level, Jay Idzes Sebut Striker Ini Paling Sulit Dihadapi

Sabtu 15 Mar 2025, 14:33 WIB
Jay Idzes kapten Timnas Indonesia yang selalu tampil konsisten bersama Venezia. (Sumber: Instagram/@jayidzes)

Jay Idzes kapten Timnas Indonesia yang selalu tampil konsisten bersama Venezia. (Sumber: Instagram/@jayidzes)

Di antara banyaknya striker top Serie A yang pernah dihadapi, Jay Idzes menganggap Romelu Lukaku sebagai lawan terberat.

Selain itu, Jay Idzes juga mengakui kehebatan top skor Serie A musim lalu yakni Lautaro Martinez.

"Sejauh ini kamu sudah bermain melawan semua orang. Saya harus bilang Lautaro Martinez pemain hebat tentu saja, pemain yang sangat cerdas, mungkin bukan yang terbesar (fisik), tapi dia kuat dan benar-benar cerdas membaca situasi." kata Jay Idzes dalam wawancara ekslusif di Vidio.

"Tapi menurutku, mungkin lawan terberat adalah Romelu Lukaku, karena dia sangat besar (fisik). Dia kuat dan tahu cara menggunakan tubuhnya dengan baik. Jadi saya pikir yang mungkin dua orang itu." tambahnya.

Jay Idzes akan kembali berhadapan dengan Romelu Lukaku pekan ini di Serie A saat Venezia menjamu Napoli di Stadion Pier Luigi Penzo, Minggu 16 Maret 2025.

Pada pertemuan pertama, Napoli memang menang 1-0 tetapi Lukaku gagal menjebol gawang Venezia.

Ini merupakan laga terakhir Jay Idzes bersama Venezia sebelum bertolak ke Australia untuk membela Timnas Indonesia.

Berita Terkait
News Update