Kim Soo Hyun Akhirnya Buka Suara! Ini Klarifikasi Lengkap Gold Medalist Terkait Rumor Hubungan dengan Kim Sae Ron

Sabtu 15 Mar 2025, 10:43 WIB
Kim So Hyun buka suara terkait hubungannya dengan Kim Sae Ron. (Sumber: X/Soompi)

Kim So Hyun buka suara terkait hubungannya dengan Kim Sae Ron. (Sumber: X/Soompi)

POSKOTA.CO.ID – Aktor ternama Korea Selatan, Kim Soo Hyun, akhirnya buka suara mengenai rumor yang mengaitkannya dengan hubungan asmara bersama mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur.

Klarifikasi ini disampaikan langsung oleh agensinya, Gold Medalist, pada Jumat, 14 Maret 2025, setelah tuduhan itu ramai dibahas di kanal YouTube Garosero Research Institute atau yang kini dikenal dengan HOVERLAB.

Sebelumnya, Gold Medalist sempat menyatakan akan memberikan klarifikasi lengkap disertai bukti-bukti pekan depan.

Namun, secara mengejutkan, agensi Kim Soo Hyun justru merilis pernyataan resmi lebih awal.

Dalam pernyataan tersebut, Gold Medalist membenarkan bahwa Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron memang pernah menjalin hubungan asmara.

Baca Juga: Profil Kim So Hyun Aktris Muda Perankan Banyak Drama Beken, Simak Daftar Film dan Series yang Dibintanginya!

Namun, mereka menegaskan bahwa hubungan itu terjalin ketika Kim Sae Ron sudah berusia legal.

“Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron berpacaran antara musim panas 2019 hingga musim gugur 2020, setelah Kim Sae Ron mencapai usia dewasa,” ungkap pihak agensi seperti dikutip dari Sports Chosun, Sabtu, 15 Maret 2025.

“Tidak benar bahwa Kim Soo Hyun berkencan dengannya saat masih di bawah umur.”

Pernyataan Gold Medalist ini bertentangan dengan klaim keluarga Kim Sae Ron yang menyebut hubungan keduanya sudah terjalin sejak mendiang berusia 15 tahun.

Tuduhan tersebut pertama kali diungkap oleh keluarga Kim Sae Ron melalui video yang diunggah di kanal Garosero Research Institute, yang memicu kontroversi besar di kalangan publik dan penggemar.

Untuk memperkuat klarifikasi mereka, Gold Medalist turut menanggapi beberapa foto yang menjadi bukti dalam kontroversi ini.

Baca Juga: Lama Ditunggu, Gold Medalist Akhirnya Klarifikasi Soal Isu Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron

Foto-foto tersebut diunggah Kim Sae Ron di Instagram pada tahun lalu dan juga tersebar di Garosero Research Institute.

Menurut agensi, foto-foto tersebut diambil pada musim dingin tahun 2020, saat Kim Sae Ron sudah berstatus dewasa.

Tak hanya itu, Gold Medalist juga memeriksa data dari beberapa foto yang diunggah Garosero Research Institute pada Rabu, 12 Maret 2025.

Hasil analisis menunjukkan bahwa sebagian foto itu diambil pada Desember 2019. Dengan demikian, agensi menegaskan bahwa tidak ada foto yang membuktikan keduanya menjalin hubungan ketika Kim Sae Ron masih di bawah umur.

“Semua foto yang dibagikan oleh Garosero Institute, yang diklaim diambil saat Kim Sae Ron masih belasan tahun, nyatanya diambil setelah ia dewasa,” tegas Gold Medalist.

Baca Juga: Kronologi Mencuatnya Skandal Hubungan antara Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron, Diduga jadi Penyebab Meninggalnya Sang Aktris

“Klaim mereka bahwa foto-foto tersebut berasal dari tahun 2016 sangat tidak berdasar. Sebab, keduanya bahkan belum berkencan pada waktu itu," lanjutnya.

Rumor mengenai hubungan Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron semakin memanas setelah Garosero Research Institute menyingkap dugaan lain.

Berdasarkan pengakuan Bibi Kim Sae Ron, hubungan keduanya berlangsung selama enam tahun, dimulai sejak Kim Sae Ron masih di bawah umur. Tak hanya itu, hubungan ini dikaitkan dengan berbagai masalah yang dialami Kim Sae Ron hingga akhir hayatnya.

Salah satu tuduhan paling serius adalah klaim bahwa Kim Soo Hyun mulai menjauh setelah Kim Sae Ron terlibat kasus mengemudi dalam keadaan mabuk pada Mei 2022.

Situasi ini semakin rumit ketika muncul kabar bahwa Gold Medalist menuntut Kim Sae Ron untuk membayar ganti rugi dalam jumlah yang sangat besar.

Menurut pengakuan bibi Kim Sae Ron, Gold Medalist sempat meminta denda sebesar 20 miliar won atau sekitar Rp225,6 miliar akibat skandal tersebut.

Namun, setelah negosiasi panjang, jumlah tersebut akhirnya berkurang menjadi 700 juta won.

Tuduhan ini memicu kecaman dari banyak pihak, yang menilai perlakuan tersebut tidak adil terhadap Kim Sae Ron.

Berita Terkait
News Update