Kapan Saldo Dana Bansos KJP Plus Tahap 2 Cair? Ini Besaran Bantuan untuk Setiap Jenjang Sekolah

Sabtu 15 Mar 2025, 14:00 WIB
Saldo dana bansos KJP Plus tahap 2 2025. (Sumber: jakarta.go.id)

Saldo dana bansos KJP Plus tahap 2 2025. (Sumber: jakarta.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali mencairkan saldo dana bantuan sosial (bansos) Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus untuk tahap 2 tahun 2024.

Pencairan ini dilakukan melalui rekening Bank DKI dan telah mulai diterima oleh para peserta didik sejak Maret 2025.

Program KJP Plus merupakan salah satu kebijakan strategis dari Pemprov DKI Jakarta untuk membantu anak-anak dari keluarga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pendidikan mereka.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan tidak ada lagi siswa yang terhambat dalam menjalani pendidikan karena keterbatasan biaya.

Apa Itu KJP Plus?

KJP Plus adalah program bantuan keuangan yang diberikan kepada siswa di Jakarta yang berasal dari keluarga dengan ekonomi rendah.

Baca Juga: Dana Bansos KJP Plus Cair Maret 2025 ke Rekening Bank DKI Milik Siswa yang Penuhi Syarat Ini, Simak Cara Cek Besaran Bantuan

Program ini bertujuan untuk memberikan akses pendidikan hingga tingkat wajib belajar 12 tahun, sehingga mereka bisa tetap bersekolah tanpa terbebani biaya yang tinggi.

Berdasarkan informasi resmi yang dirilis melalui jakarta.go.id, dana KJP Plus dapat digunakan untuk berbagai keperluan sekolah, seperti membeli seragam, alat tulis, buku pelajaran, membayar SPP, hingga memenuhi kebutuhan nutrisi siswa melalui pembelian makanan bergizi.

Kapan Saldo Dana Bansos KJP Plus Tahap 2 Cair?

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari kanal YouTube Gue Rahman, dana KJP Plus untuk tahap 2 tahun 2024 sudah mulai cair pada Maret 2025.

Sebanyak 523.622 peserta didik di berbagai jenjang pendidikan mulai dari Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), hingga PKBM menerima manfaat dari program ini.

Para penerima dana bansos KJP Plus bisa melakukan pengecekan saldo dan melakukan transaksi melalui ATM, mobile banking, atau langsung ke teller Bank DKI.

Berita Terkait
News Update