Bank Indonesia menetapkan batas maksimal penukaran uang baru sebesar Rp4.300.000 per orang. Berikut adalah rincian jumlah dan pecahan yang bisa ditukar dalam satu kali transaksi:
- Pecahan Rp50.000: 30 lembar (Total Rp1.500.000)
- Pecahan Rp20.000: 25 lembar (Total Rp500.000)
- Pecahan Rp10.000: 100 lembar (Total Rp1.000.000)
- Pecahan Rp5.000: 200 lembar (Total Rp1.000.000)
- Pecahan Rp2.000: 100 lembar (Total Rp200.000)
- Pecahan Rp1.000: 100 lembar (Total Rp100.000)
Total keseluruhan: Rp4.300.000 (555 lembar uang baru)
Cara Cek Lokasi Tukar Uang Baru di Pintar BI
Untuk mengetahui lokasi penukaran uang baru, ikuti langkah-langkah berikut melalui situs resmi Pintar BI.
1. Akses Situs Resmi Pintar BI
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunjungi situs resmi layanan penukaran uang Bank Indonesia melalui tautan berikut:https://pintar.bi.go.id/
Situs ini merupakan platform resmi BI yang menyediakan informasi tentang lokasi, jadwal, dan prosedur penukaran uang baru di seluruh wilayah Indonesia.
2. Pilih Layanan Penukaran Uang
Setelah masuk ke situs PINTAR BI, Anda akan melihat berbagai layanan yang disediakan. Untuk melakukan penukaran uang, pilih menu "Penukaran Uang Rupiah Melalui Kas Keliling".
Layanan ini memungkinkan masyarakat menukar uang baru di lokasi yang telah disediakan oleh Bank Indonesia melalui kas keliling.
3. Tentukan Lokasi Penukaran Uang
Selanjutnya, pilih provinsi tempat tinggal Anda atau lokasi yang paling dekat dengan tempat Anda berada.
Setelah itu, sistem akan menampilkan daftar lokasi penukaran uang yang tersedia di wilayah tersebut. Pilih lokasi yang paling sesuai untuk Anda.
4. Pilih Tanggal dan Waktu Penukaran
Setelah menentukan lokasi, langkah berikutnya adalah memilih tanggal dan jam penukaran. Pastikan Anda memilih waktu yang sesuai dengan jadwal Anda, karena penukaran hanya dapat dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah dipilih.
Jika jadwal atau kuota di lokasi pilihan sudah penuh, Anda dapat mencoba memilih lokasi atau tanggal lain yang masih tersedia.
5. Isi Data Pemesanan
Untuk melanjutkan proses pemesanan, Anda perlu mengisi data diri dengan lengkap dan benar. Data yang diperlukan meliputi NIK KTP, nama lengkap, nomor telepon, dan alamat email.