Sebelum Ditinggal Brand, Segini Harta Kekayaan Kim Soo Hyun yang Tengah Jadi Sorotan

Jumat 14 Mar 2025, 22:35 WIB
Publik mulai menyoroti harta kekayaan Kim Soo Hyun imbas kasus dengan mendiang Kim Sae Ron. (Sumber: X/Soompi)

Publik mulai menyoroti harta kekayaan Kim Soo Hyun imbas kasus dengan mendiang Kim Sae Ron. (Sumber: X/Soompi)

Hal ini bisa dipastikan karena dia merupakan aktor dengan bayaran termahal. Menurut informasi, Soo Hyun memperoleh penghasilan 500 juta atau Rp6,2 miliar per episode.

Selain berprofesi sebagai aktor papan atas, dirinya juga diketahui menghasilkan uang dari menjadi brand ambassador, dan investasi strategis.

Baca Juga: Dikabarkan Dekat dengan Kim Sae Ron, Berikut Profile Kim Soo Hyun Aktor dengan Bayaran Termahal di Korea

Selain itu, dirinya dikabarkan menjai salah satu orang penting di Gold Medalist, agensi yang juga pernah menaungi Kim Sae Ron.

Gold Medalist adalah salah satu agensi di bidang hiburan Korea Selatan yang didirikan pertama kali pada 2019. Pendirinya adalah sepupu Kim Soo Hyun, Lee Sarang dan Kim Mi Hye.

Keduanya adalah CEO Gold Medalist hingga kini. Akan tetapi, berdasarkan informasi lainnya, disebutkan bahwa Soo Hyun adalah aktor pertama yang dimiliki agensi tersebut.

Hingga kini, agensi tersebut telah menaungi lebih banyak artis ternama Korea, seperti Choi Hyun Wook, Seol In Ah, Kim Si Eun, Lee Chae Min, dan lainnya.

Berita Terkait
News Update