POSKOTA.CO.ID - PSIS Semarang dihantui isu masalah internal jelang hadapi Persebaya Surabaya di pekan 27 Liga 1 musim 2024-25.
Kabar para pemain PSIS belum menerima gaji masih ramai dibahas netizen di media sosial.
Bahkan beberapa hari lalu, sempat dikabarkan para pemain PSIS mogok latihan karena hak mereka belum dibayarkan manajemen.
Saat PSIS menghadapi Arema di pekan 25, sejumlah pemain asing tidak dilibatkan atau tak masuk dalam daftar susunan pemain (DSP) Mahesa Jenar.
Boubakary Diarra, Evandro Brandao dan Roger Bonet, tidak ada di DSP PSIS dan memunculkan dugaan terkait isu tunggakan gaji.
Kemudian ketika PSIS menghadapi Persija Jakarta di pekan 26, mereka hanya membawa 18 pemain.
Di tengah rumor tak sedap, para pemain PSIS Semarang berupaya menjaga motivasi jelang pertandingan kontra Persebaya Surabaya.
Pemain PSIS Semarang, Ryan Ardiansyah menegaskan, Mahesa Jenar siap tempur menghadapi Persebaya.
Pertandingan Persebaya vs PSIS akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Rabu malam, 12 Maret 2025.
"Pertandingan yang sulit melawan Persebaya. Apalagi Persebaya beberapa pertandingan terakhir mendapat hasil yang positif," kata Ryan Ardiansyah dikutip dari laman PT LIB.
Baca Juga: Preview Malut United vs Persita: Saling Waspada Demi Bisa Menang
"Namun kami tetap mencoba memberikan yang terbaik, semoga kami bisa mendapatkan poin," tegas Ryan Ardiansyah.
Rentan Terdegradasi ke Liga 2
Bicara soal kekuatan Persebaya, Ryan Ardiansyah menilai Bajul Ijo sebagai tim solid dengan memadukan komposisi pemain muda dan berpengalaman.
"Kalau lihat Persebaya, pemain muda dan seniornya berimbang, jadi menurut saya bagus dan berbahaya," ungkapnya.
"Kami pun dari PSIS siap untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan terjadi di lapangan," pungkasnya.
Posisi PSIS rentan terdegradasi ke Liga 2 musim depan. Mahesa Jenar ada di posisi 15 dengan mengoleksi 23 poin, hanya satu garis di atas zona degradasi.
Kemenangan tentu akan menjauhkan PSIS dari zona degradasi. Apalagi dua tim di bawah mereka, Semen Padang dan PSS Sleman menelan kekalahan.