PSG menang dramatis kontra Liverpool lewat adu penalti, Nunez dan Jones gagal laksanakan tugas. (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @psg)

OLAHRAGA

Hasil Liga Champions: Liverpool 0-1 PSG, Les Parisiens Menang Dramatis Lewat Adu Penalti

Rabu 12 Mar 2025, 06:15 WIB

POSKOTA.CO.ID - PSG berhasil lolos ke babak 8 besar Liga Champions musim 2024-2025 setelah mengalahkan Liverpool melalui drama adu penalti.

Laga ini digelar di Anfield Stadium, Liverpool, Inggris pada Rabu 12 Maret 2025 dini hari WIB.

Pada waktu normal tim tamu berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-0 melalui kitab oleh Ousmane Dembele.

Darwin Nunez dan Curtis Jones tak sanggup menjalankan tugasnya dengan baik sebagai penenang penalti dan berhasil ditepis oleh Donnaruma.

Baca Juga: Hasil Liga Champions Leverkusen 0-2 Bayern Munchen, Harry Kane Jadi Bintang Lapangan

Hasil ini membuat Le Parisiens akan menunggu hasil dari Club Brugge vs Aston Villa yang baru akan main pada Kamis 13 Maret 2025.

Hasil dan highlight pertandingan

Pertandingan leg kedua ini berjalan cukup sengit dikarenakan kedua tim berusaha untuk mencetak gol sebanyak mungkin.

Hal ini dapat dilihat pada penguasaan bola yang sedikit diungguli oleh tim tamu dengan 54 berbanding 46 persen.

Percobaan tembakan ke arah gawang pun hampir sama banyaknya yakni 21 berbanding 19 yang dipimpin oleh PSG.

Baca Juga: Hasil Liga 1: PSM Makassar Gagalkan Kemenangan Persik Kediri

Kedua tim langsung mencoba untuk mencari gol pada laga ini agar memastikan langkah melaju ke babak 8 besar Liga Champions.

Laga baru berjalan 12 menit Ousmane Dembele berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Liverpool.

Pemain timnas Perancis tersebut mampu lolos dari penjagaan dua orang pemain belakang The Reds yang salah melakukan antisipasi umpan silang yang diberikan oleh Barcola.

Setelah gol tersebut pertandingan cukup memanas dengan beberapa kali terjadi pelanggaran dan saling jual beli serangan.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Curi 3 Poin di Kandang PSS, Persis Solo Makin Jauhi Jurang Degradasi

Namun penampilan apik dari masing-masing kiper yakni Donnaruma dan Alisson memaksa babak pertama akhir dengan skor 1-0.

Pada babak selanjutnya pun Mohamed Salah dan rekan-rekan terus berusaha menekan pertahanan dari tim tamu.

Namun hal tersebut masih dapat diperintahkan oleh barisan pertahanan PSG yang oleh Marquinhos dan Willian Pacho.

Begitupun sebaliknya Dembele dan rekan-rekan tak mampu kembali mencetak gol lewati barisan pertahanan Liverpool yang dikawal oleh Virgil Van Dijk dan Ibrahima Konate.

Baca Juga: Dramatis! Impian Bek Timnas Indonesia Jordi Amat di ACL Elite Kandas, Suporter JDT Lempari Wasit

Hingga babak kedua usai skor 1-0 Tetap Bertahan untuk keunggulan PSG dan memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjang waktu.

Hal ini disebabkan pada leg pertama Liverpool berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 1-0 dan membuat agregat menjadi sama kuat 1-1.

Pada extra time kedua tim saling menyerang secara mati-matian untuk mencari gol kemenangan agar tidak dilanjutkan ke drama adu penalti.

Namun lagi-lagi penampilan apik dari masing-masing tim memaksa skor tak berubah tetap 1-0 dan memaksa ke babak adu penalti.

Baca Juga: Tiga Pemain Naturalisasi Ini Harus Penuhi Satu Syarat untuk Bisa Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain

Darwin Nunez dan Curtis Jones Gagal Penalti

PSG berhasil lolos dari babak 16 besar ke perempat final setelah memenangkan drama adu pinalti dengan skor 4-1.

Hal ini setelah 2 penendang dari Liverpool Darwin Nunez dan Curtis Jones gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.

Mohamed Salah jadi satu-satunya eksekutor penalti The Reds yang sanggup menjalankan tugasnya dengan baik dan menjaga gawang dari menjebol gawan Donnaruma.

Sementara itu seluruh eksekutor dari PSG yakni Vitinha, G.Ramos, Dembele dan Doue proses menyelesaikannya dengan baik.

Baca Juga: Media Asing Sebut Timnas Indonesia Miliki Sosok Misterius untuk Hadapi Australia dan Bahrain

Pada babak 8 besar tim asuhan dari Luis Enrique akan menunggu hasil pertandingan dari Club Brugge vs Aston Villa ya kan dimainkan pada Kamis 13 Maret 2025.

Tags:
Nunez gagal PenaltiLe ParisiensLiverpool vs PSGLiga ChampionsHasil dan highlight pertandingan

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor