Program Mudik Bareng Ustaz Abdul Somad akan segera dibuka daftarkan melalui link berikut ini. (Sumber: Instagram Ustaz Abdul Somad)

KHAZANAH

Ustaz Abdul Somad Gelar Mudik Gratis, Cek Cara Daftarnya dan Rutenya

Selasa 11 Mar 2025, 22:11 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kabar gembira bagi masyarakat Riau yang ingin merayakan Lebaran di kampung halaman.

Yayasan Tabungan Wakaf Umat (YTWU) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Riau meluncurkan program Mudik Gratis Bareng Ustad Abdul Somad (UAS) tahun 2025. Program ini dijadwalkan berangkat serentak pada Sabtu, 29 Maret 2025.

Baca Juga: Kemenhub Buka Pendaftaran Mudik Gratis 2025 dengan Kapal Laut Bareng PT Pelni, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Tak tanggung-tanggung, inisiatif sosial ini menghadirkan 12 trayek mudik yang mencakup berbagai kabupaten di Riau, hingga lintas provinsi ke Sumatera Barat dan Sumatera Utara.

Program ini bertujuan memfasilitasi masyarakat, khususnya yang kurang mampu, untuk pulang kampung dengan nyaman dan aman tanpa biaya.

Rute Mudik Lokal dan Antarprovinsi

Pemudik yang ikut program ini bisa memilih tujuan ke berbagai kabupaten di Riau seperti Bengkalis, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir, Kuantan Singingi, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Siak, Dumai, Kepulauan Meranti, hingga Talang Mamak. Selain itu, rute antarprovinsi juga tersedia, yaitu menuju Sumatera Barat (By Pass Padang) dan Sumatera Utara (Sisingamangaraja, Kota Medan).

Berikut daftar rute lengkapnya:

Cara Pendaftaran Mudik Gratis 2025

Bagi masyarakat yang ingin bergabung, pendaftaran dilakukan secara daring melalui tautan resmi berikut:

https://mudikgratisytwu2025.paperform.co

Calon peserta wajib mengunggah beberapa dokumen berikut:

Informasi Lebih Lanjut

Untuk informasi tambahan dan pertanyaan, peserta bisa langsung menghubungi admin program Mudik Gratis Bersama UAS via WhatsApp di nomor 0812 7777 6086.

Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Pulang kampung lebih tenang, nyaman, dan gratis bersama UAS, YTWU, dan Baznas Riau.

Tags:
Rute mudik gratismudik gratisUstaz Abdul Somad (UAS)Ustaz Abdul Somad

Yugi Prasetyo

Reporter

Yugi Prasetyo

Editor