Baca Juga: Solois K-Pop Wheesung Meninggal Dunia Akibat Serangan Jantung, Berikut Daftar Lagu Terkenalnya
Pihak kepolisian saat ini juga tengah mencari bukti tambahan, termasuk kemungkinan surat wasiat atau petunjuk lain yang dapat memberikan gambaran lebih jelas mengenai penyebab kematian Wheesung.
Tajoy Entertainment mengimbau publik agar tidak berspekulasi terkait penyebab kematian artis mereka. Agensi meminta semua pihak untuk menunggu hasil penyelidikan resmi dari kepolisian sebelum menyebarkan asumsi yang belum terverifikasi.
"Selama masa sulit ini, kami dengan tulus meminta agar tidak menyebarkan rumor atau laporan spekulatif yang belum diverifikasi demi menghormati keluarga yang ditinggalkan," tutur pihak Tajoy Entertainment.
Wheesung diketahui memiliki riwayat kehilangan kesadaran pada Maret dan April 2020 setelah menggunakan etomidate, obat bius yang umumnya digunakan dalam prosedur medis.
Wheesung seharusnya tampil dalam konser bersama KCM di Auditorium Daegu EXCO pada 15 Maret 2025. Namun, dengan berpulangnya sang penyanyi, konser tersebut pun dibatalkan, mengejutkan para penggemar dan industri musik.