Ilustrasi cara melunasi pinjaman KUR BRI 2025 sebelum jatuh tempo, termasuk langkah-langkah dan biaya yang perlu dipersiapkan untuk mempercepat pelunasan. (Sumber: BRI)

EKONOMI

Pelunasan Pinjaman KUR BRI 2025, Apakah Bisa Dilakukan Sebelum Jatuh Tempo?

Selasa 11 Mar 2025, 16:26 WIB

POSKOTA.CO.ID - Untuk Anda peminjam dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Rakyat Indonesia (BRI) tahun 2025, apakah bisa melakukan pelunasan?

Pinjaman ini dapat membantu Anda dalam menambah modal usaha atau modal kerja.

"Namun, ada juga beberapa dari Anda yang sudah memiliki usaha besar dan mungkin ingin menutup pinjaman KUR-nya lebih cepat karena berbagai alasan. Misalnya mendapatkan rezeki nomplok atau keuntungan usaha yang melimpah," demikian seperti dikutip dari kanal YouTube Republic's Java.

Baca Juga: Tabel Pinjaman KUR BRI 2025: Mulai Rp10 Juta hingga Rp100 Juta, Angsuran hingga 5 Tahun

Ia menambahkan, sebelum Anda melunasi pinjaman KUR BRI, Anda perlu mengetahui beberapa hal penting terkait hal ini.

"Biasanya, Bank BRI mensyaratkan agar pinjaman KUR BRI dijalankan minimal selama enam bulan hingga satu tahun sebelum dapat dilunasi lebih cepat.

Misalnya, jika Anda mengajukan pinjaman KUR pada Januari 2025 dan sudah berjalan selama 14 bulan, dengan jangka waktu pinjaman 24 bulan, masih ada sisa 10 bulan cicilan.

"Dengan adanya rezeki tambahan, teman-teman bisa melunasi pinjaman tersebut lebih cepat," ujarnya.

Namun, perlu dicatat bahwa ada biaya tambahan untuk pelunasan lebih cepat.

Yaitu sekitar 10 persen dari sisa pinjaman atau baki debet yang belum dilunasi.

Biaya ini dikenakan karena pelunasan dipercepat, yang berarti melanggar perjanjian kredit awal yang seharusnya dicicil selama 24 bulan.

Baca Juga: Perbandingan KUR BRI 2025 dengan Pinjaman Non KUR, Simak Selengkapnya

"Meskipun biaya tambahannya tidak terlalu besar, tetap perlu dipersiapkan agar pelunasan berjalan lancar tanpa ada kendala," paparnya.

Dengan begitu, walaupun ada biaya tambahan untuk pelunasan lebih cepat, di mana Anda merasa lebih nyaman tanpa cicilan tiap bulan, melakukan pelunasan dipercepat bisa menjadi pilihan yang bijak.

Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat membantu Anda dalam melakukan pelunasan KUR BRI.

Tags:
pelunasan KUR BRI sebelum jatuh tempocara melunasi pinjaman KURpinjaman KUR BRIpelunasan pinjaman KUR BRIpelunasan KUR BRIKUR BRI 2025KUR BRI

Neni Nuraeni

Reporter

Neni Nuraeni

Editor