POSKOTA.CO.ID - Simak di sini kapan pencairan dana bansos Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2025 beserta cara cek status penyalurannya.
Saat ini, Program Indonesia Pintar (PIP) termin 1 2025 sudah cair hingga April mendatang. Maka, sudah saatnya KIP juga cair ke rekening para penerimanya.
Terdapat kabar bahwa penyalurannya akan segera dilakukan. Apakah benar itu? Mari lihat penjelasan di bawah ini terlebih dulu.
Baca Juga: Pemilik KIP Siap-siap Terima Bantuan PIP Total Rp1,8 Juta, Begini Cara Ceknya
Arti dari KIP Kuliah
KIP Kuliah adalah salah satu program bantuan biaya pendidikan dan uang saku dari pemerintah bagi peserta didik di perguruan tinggi negeri dan swasta selama menjalani perkuliahan hingga lulus menjadi sarjana.
Dari adanya program ini, dapat membantu para mahasiswa yang memiliki keterbatasan ekonomi, tetapi berprestasi di jenjang perguruan tinggi.
Baca Juga: Penting! Ini Jadwal Pencairan KIP Kuliah 2025 dan Cara Cek Statusnya di Sini!
Dana yang diberikan meliputi biaya hidup yang berkisar Rp800.000--Rp1.400.000 per bulan dan bantuan biaya pendidikan per semester di kisaran Rp2.400.000 hingga Rp12.000.000 bergantung program studi terakreditasi yang diambil.
Jadwal Pencairan KIP Kuliah 2025
Melansir dari kanal YouTube dibidikmisicom, ada tanda bahwa telah muncul nomor PPAT dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek).
Baca Juga: KIP Kuliah 2025 Sudah Dibuka, Daftar dan Dapatkan Bantuan hingga Rp12 Juta
Namun, dana bantuannya belum dicairkan karena masih memerlukan beberapa tahap lagi yang harus dilewati sampai akhirnya bisa disalurkan.