POSKOTA.CO.ID - Ada beberapa rekomendasi olahraga di rumah selama Ramadhan.
Hal ini membuktikan bahwa puas Ramadhan bukan alasan untuk tidak berolahraga.
Karena menurut ahli, berolahraga saat Ramadhan memiliki manfaat bagi tubuh.
Namun, tak sedikit orang yang belum tahu apa saja olahraga ringan selama puasa Ramadhan.
Berikut adalah beberapa rekomendasi olahraga di rumah saat Ramadhan yang bisa dicoba.
1. Olahraga Ringan Sebelum Sahur atau Setelah Tarawih
Baca Juga: 7 Tips Jalani Puasa Ramadhan bagi Penderita Diabetes, Dokter Ingatkan Hal Ini Perlu Diwaspadai
Dalam sebuah studi yang dipublikasikan di Journal of Sports Science and Medicine, olahraga ringan seperti berjalan atau bersepeda dengan intensitas rendah dapat membantu menjaga kebugaran tubuh tanpa menguras banyak energi, bahkan saat puasa.
Olahraga ini tidak hanya meningkatkan sirkulasi darah, tetapi juga membantu mempercepat metabolisme.
Rekomendasi Olahraga di Rumah saat Ramadhan
Yoga atau Stretching
Gerakan yoga sederhana dapat meningkatkan fleksibilitas tubuh tanpa memberi beban yang berat. Ada beberapa pose seperti Child's Pose, Downward Dog, atau Cat-Cow untuk meregangkan otot.
Berjalan Cepat di Tempat
Ini adalah pilihan olahraga yang sangat ringan namun efektif untuk menjaga daya tahan tubuh. Lakukan sekitar 15-20 menit dengan intensitas rendah, sehingga Anda tidak merasa terlalu kelelahan.
Menurut Dr. Daniel Tan, seorang ahli kesehatan olahraga, melakukan olahraga ringan sebelum sahur membantu meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga makanan yang dikonsumsi pada saat sahur bisa diserap lebih efektif.