Data penerima bansos akan diperbarui tiga bulan sekali, ini dampaknya bagi KPM. (Sumber: Poskota/Syifa Luthfiyah)

EKONOMI

Lebaran Makin Berkah! Subsidi Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT hingga Bantuan Beras 10 Kg Cair, Cek Detail Penyalurannya

Sabtu 08 Mar 2025, 11:16 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pada bulan suci Ramadan di bulan Maret ini, menjelang Lebaran Idul Fitri, pemerintah kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia.

Informasi terbaru ini disampaikan sebagai tindak lanjut pencairan saldo dana bansos Kemensos tahap pertama yang telah berjalan lancar tanpa kendala.

Pembaruan terkait penyaluran subsidi saldo dana bansos ini memberikan harapan baru bagi ribuan keluarga yang selama ini mengandalkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Baca Juga: Bansos PKH Siap Cair Jelang Lebaran Idul Fitri, Cek Syarat Terima Pencairan Dana

Pencairan Bansos 2025

Sebagai bagian dari upaya berkelanjutan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pemerintah secara rutin menyalurkan berbagai bentuk bantuan sosial kepada KPM di seluruh Indonesia.

Pada bulan Maret 2025 ini, pencairan bantuan subsidi saldo dana bansos PKH dan BPNT kembali dilakukan, termasuk bantuan tambahan berupa beras 10 kg yang akan segera disalurkan.

Langkah ini menjadi bentuk kepedulian pemerintah dalam memastikan masyarakat, terutama keluarga kurang mampu, dapat menjalani ibadah Ramadan dan merayakan Idul Fitri dengan lebih tenang.

Dalam pembaruan informasi terkini, terdapat sejumlah detail penting yang disampaikan mengenai mekanisme dan tahapan pencairan bantuan sosial, diantaranya:

Baca Juga: Bantuan Subsidi Saldo Dana Bansos PKH Plus Rp500 Ribu Cair di Hari Ke-8 Puasa! Cek Info THR dan 3 BLT yang Masih Disalurkan oleh Pemerintah

1. Bantuan Saldo Dana Bansos

2. Bantuan Beras 10 Kg

Pemerintah juga telah mengumumkan bahwa bantuan tambahan berupa beras 10 kg akan segera disalurkan kepada KPM PKH dan PPNT yang telah ditetapkan.

Bantuan ini merupakan rapel selama tiga bulan, sehingga setiap keluarga penerima akan mendapatkan total 30 kg beras.

Proses pencairan beras ini diperpanjang untuk enam bulan pertama di tahun 2025, dengan pencairan yang direncanakan berlangsung hingga bulan Juni.

Namun, pada bulan suci Ramadan ini, proses pencairan bantuan beras 10 kg dipercepat sebagai bentuk dukungan khusus menjelang Lebaran.

Dengan adanya pencairan rapel dan percepatan bantuan beras, pemerintah menunjukkan komitmennya untuk selalu mendukung masyarakat, terutama di masa-masa penting dan penuh berkah seperti Ramadan dan Lebaran Idul Fitri.

Kabar gembira ini tentunya menjadi angin segar bagi para KPM yang telah menerima bantuan subsidi saldo dana bansos PKH dan BPNT.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS atau DTSEN sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Tags:
Saldo Dana Bansos Cek Bansos 2025Cek Bansos CairCek Bansos Bansos Beras 10 Kg Bansos Kemensos Bansos 2025Bansos BPNTBansos PKH Bansos Bantuan Sosial

Farida Fakhira

Reporter

Farida Fakhira

Editor