Spesifikasi Poco X7 Pro, Raja Baru di Kelas Menengah dengan Performa Gahar!

Jumat 07 Mar 2025, 18:55 WIB
Spesifikasi Hp Poco X7 Pro. (Sumber: Tangkapan Layar YouTube/GadgetIn)

Spesifikasi Hp Poco X7 Pro. (Sumber: Tangkapan Layar YouTube/GadgetIn)

POSKOTA.CO.ID - Poco kembali menghadirkan perangkat smartphone flagship killer yang siap menggemparkan pasar hp kelas menengah.

Setelah sukses dengan Poco X6 Pro yang mendominasi segmennya, kini hadir penerusnya, Poco X7 Pro, yang membawa peningkatan signifikan di berbagai aspek.

Dengan semua peningkatan yang ditawarkan, Poco X7 Pro tetap menjadi salah satu pilihan terbaik di kelasnya.

Jika Poco mampu menjaga harga tetap di kisaran Rp5 jutaan, smartphone ini bisa menjadi rajanya smartphone mid-range tahun ini.

Yuk, kita bahas lebih dalam keunggulan dan spesifikasi Poco X7 Pro yang semakin Gahar!

Baca Juga: Intip Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Series, Tablet Premium dengan Performa Tangguh dan Teknologi AI

Desain dan Ketahanan: Lebih Dewasa dan Tahan Air

Dari segi desain, Poco X7 Pro tampil lebih elegan dan dewasa dengan pendekatan minimalis.

Modul kameranya kini hanya terdiri dari dua bulatan utama, menghindari desain gimmick yang terlalu ramai.

Kini, perangkat ini sudah memiliki ketahanan terhadap air lebih baik dibanding pendahulunya, Poco X6, kemungkinkan pengguna untuk lebih percaya diri dalam kondisi hujan atau cipratan air.

Layar AMOLED Lebih Kuat dan Cerah

Layar Poco X7 Pro juga mendapat upgrade signifikan. Kini dilapisi Corning Gorilla Glass 7i, layarnya diklaim dua kali lebih tahan terhadap benturan dan goresan dibanding generasi sebelumnya.

Selain itu, tingkat kecerahan puncaknya meningkat dari 1.800 nits menjadi 3.200 nits, menjamin visibilitas lebih baik saat digunakan di bawah sinar matahari.

Berita Terkait
News Update