Ilustrasi survey KUR BRI 2025. (Sumber: BRI)

EKONOMI

Mau Pinjaman KUR BRI 2025 dengan Plafon Rp100 Juta Disetujui? Simak Dulu 12 Pertanyaan Ini dan Persiapkan Saat Survey

Jumat 07 Mar 2025, 20:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2025 adalah pilihan ideal bagi pelaku usaha yang membutuhkan tambahan modal dengan suku bunga rendah dan persyaratan yang mudah. Plafon pinjaman KUR BRI 2025 mulai dari Rp5 juta hingga Rp500 juta.

Namun, banyak pengajuan KUR BRI 2025 yang ditolak karena calon debitur kurang memahami tahapan penting dalam prosesnya, seperti survey lapangan yang dilakukan oleh petugas bank.

Survey ini bertujuan untuk menilai kelayakan calon debitur sebelum mendapatkan persetujuan pinjaman.

Untuk meningkatkan peluang pengajuan kredit Anda disetujui, berikut adalah 12 pertanyaan saat survey KUR BRI yang perlu dipersiapkan oleh calon debitur, antara lain:

Baca Juga: Cek Tabel KUR BRI Ada Cicilan Mulai Dari Rp9 Juta, Berikut Syaratnya

12 Pertanyaan Survey KUR BRI 2025

Ilustrasi pertanyaan survey KUR BRI 2025. (Sumber: BRI)

Identitas Calon Debitur

Petugas akan menanyakan informasi pribadi seperti nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, serta data identitas lainnya untuk memastikan keakuratan dokumen yang diajukan.

Status Kepemilikan Rumah

Bank ingin mengetahui apakah rumah yang Anda tempati milik sendiri, kontrakan, atau rumah dinas. Informasi ini penting untuk menilai stabilitas tempat tinggal calon debitur.

Jangka Waktu Menempati Rumah

Semakin lama Anda menetap di satu tempat, semakin stabil kondisi finansial Anda di mata pihak bank.

Oleh karena itu, petugas akan menanyakan terkait jangka waktu Anda tinggal di alamat rumah tersebut.

Baca Juga: Perhatikan Hal Ini agar Pengajuan KUR BRI 2025 Tidak Ditolak! Simak Selengkapnya

Jumlah Penghuni di Rumah

Data ini digunakan untuk menilai jumlah tanggungan dan kondisi ekonomi calon debitur. Semakin banyak tanggungan, semakin besar beban finansialnya.

Kondisi dan Lingkungan Rumah

Petugas survey akan memperhatikan kondisi fisik rumah serta lingkungan sekitarnya untuk menilai kelayakan tempat tinggal calon peminjam.

Riwayat Kredit

Jika Anda memiliki pinjaman lain, baik dari bank atau lembaga keuangan lain, petugas akan mengevaluasi apakah Anda masih mampu menanggung cicilan tambahan dari KUR BRI.

Mata Pencaharian

Sumber penghasilan sangat menentukan persetujuan pinjaman. Oleh karena itu, pastikan Anda memiliki usaha atau pekerjaan tetap dengan pemasukan yang jelas.

Baca Juga: Segini Cicilan Terendah KUR BRI 2025 dengan Limit Pinjaman hingga Rp500 Juta, Simak Persyaratan Pengajuannya

Jenis Usaha yang Dimiliki

Jika mengajukan pinjaman untuk usaha, petugas akan menanyakan apakah usaha Anda bergerak di bidang perdagangan, jasa, atau produksi untuk menilai kelayakan bisnis.

Pendapatan dan Pengeluaran Usaha

Petugas akan menilai arus kas bisnis Anda untuk memastikan bahwa Anda mampu membayar cicilan pinjaman dengan lancar.

Riwayat Pengajuan KUR Sebelumnya

Jika pernah mengajukan KUR sebelumnya, petugas akan mengecek apakah pinjaman sebelumnya sudah lunas atau masih berjalan. Jika masih ada tunggakan, peluang persetujuan bisa menurun.

Rencana Penggunaan Dana Pinjaman

Calon debitur harus menjelaskan secara rinci untuk apa dana pinjaman digunakan, misalnya untuk modal usaha, pembelian alat produksi, atau pengembangan bisnis.

Baca Juga: Cara Pengajuan daan Syarat KUR BRI 2025, Cek Cara Bayar Angsuran di Sini!

Jangka Waktu Pinjaman yang Diajukan

Jangka waktu cicilan akan disesuaikan dengan kemampuan membayar dan jenis usaha yang dijalankan. Semakin sesuai perhitungan tenor dengan kondisi keuangan, semakin besar peluang persetujuan.

Dengan mempersiapkan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan ini, Anda dapat meningkatkan peluang mendapatkan persetujuan pinjaman KUR BRI 2025 dengan plafon hingga Rp100 juta.

Pastikan semua dokumen lengkap dan informasi akurat agar proses survey berjalan lancar.

Tags:
pinjaman KUR BRI 2025Pertanyaan Survey KUR BRI 2025survey KUR BRIKUR BRI 2025 Kredit Usaha Rakyat

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Reporter

Muhammad Dzikrillah Tauzirie

Editor