Daftar Bantuan Sosial yang Akan Cair Selama Bulan Ramadhan 2025

Jumat 07 Mar 2025, 03:11 WIB
Ilustrasi dana bansos yang akan segera cair selama ramadhan 2025. (Sumber: Pixabay/emaAji)

Ilustrasi dana bansos yang akan segera cair selama ramadhan 2025. (Sumber: Pixabay/emaAji)

POSKOTA.CO.ID - Bulan Ramadhan 2025 menjadi momen yang sangat dinanti oleh masyarakat penerima manfaat bantuan sosial.

Selain menjadi bulan penuh berkah, pemerintah memastikan bahwa bantuan sosial tetap berjalan tanpa hambatan.

Program bantuan sosial PKH, BPNT, dan BLT Dana Desa akan tetap disalurkan kepada penerima yang memenuhi kriteria.

Salah satu kekhawatiran banyak masyarakat adalah kemungkinan pengurangan anggaran bantuan sosial di tahun 2025.

Baca Juga: Begini Cara Mendapatkan Bansos 2025 , Terdaftar jadi Peserta DTSEN Terlebih Dahulu

Namun, pemerintah telah menegaskan bahwa total anggaran jaminan perlindungan sosial untuk tahun ini mencapai Rp78,4 triliun.

Saldo dana tersebut mencakup program PKH, BPNT, serta bantuan tambahan lainnya seperti PBJ.

Meskipun saat ini sedang dilakukan survei ulang terhadap penerima bansos, hal ini bukanlah strategi untuk mengurangi jumlah penerima, melainkan memastikan bantuan tepat sasaran bagi mereka yang benar-benar membutuhkan.

"ini bukan strategi mengurangi bansos ya tetapi lebih kepada agar bansos ini lebih menyasar kepada mereka-mereka yang memang membutuhkan atau lebih tepatnya tepat sasaran," dikutip dari video Dunia Bansos yang diunggah pada Rabu, 5 Maret 2025.

Baca Juga: NIK KTP Milik Kamu Berhasil Valid Menerima Saldo Dana Rp1.500.000 dari Subsidi Bansos PKH Tahap 1 2025, Cek di Sini Pencairannya!

Pencairan Bansos Selama Ramadhan 2025

Dilansir dari kanal YouTube Dunia Bansos, berikut daftar bantuan sosial yang akan dicairkan selama bulan Ramadhan 2025:

  • PKH dan BPNT Tahap 1:

    • Pencairan untuk alokasi Januari, Februari, dan Maret masih berlangsung hingga akhir bulan ini.
    • Beberapa penerima sudah menerima pencairan, sementara yang lain masih menunggu proses SP2D.
  • BLT Dana Desa:

    • Bantuan sebesar Rp300.000 per bulan, namun pencairannya bergantung pada kebijakan desa masing-masing.
    • Beberapa desa mencairkan sekaligus untuk tiga bulan dengan total Rp900.000.
  • Bantuan Beras 10 Kg:

    • Tidak dicairkan pada Januari-Februari, namun dipastikan akan diberikan pada Maret 2025.
    • Sangat membantu masyarakat di tengah kenaikan harga bahan pokok selama bulan Ramadhan.
Berita Terkait
News Update