Untuk selfie, VIVO Y29 dibekali dengan kamera depan 8 MP yang juga mampu merekam video dengan resolusi 1080p pada 30 FPS.
Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur kecerdasan buatan seperti AI Portrait 2.0, yang memungkinkan hasil foto menjadi lebih cantik dan efisien.
Sistem Operasi dan Fitur Lainnya

VIVO Y29 menggunakan sistem operasi Android 15 berbasis antarmuka PUI 15, dengan dukungan pembaruan selama 50 bulan.
Ponsel ini juga dilengkapi dengan dua speaker stereo dengan volume hingga 400 persen, serta sensor sidik jari di samping perangkat untuk sistem keamanannya.
Namun, sayangnya Pipo Y29 tidak dilengkapi dengan port audio 3,5 mm dan tidak memiliki sensor giroskop, hanya virtual saja.
Harga VIVO Y29
VIVO Y29 dijual dengan tiga varian harga, antara lain:
1. Rp 2.399.000 untuk RAM 6 GB/128 GB.
2. Rp 2.599.000 untuk RAM 8 GB/128 GB.
3. Rp 2.899.000 untuk RAM 8 GB/256 GB.
Secara keseluruhan, VIVO Y29 merupakan ponsel kelas menengah dengan harga sekitar Rp2 juta yang cukup rekomendasi untuk dibeli.
Meskipun performanya tidak terlalu menonjol, VIVO Y29 sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari maupun untuk pekerja lapangan seperti pengemudi ojek online.
Ponsel ini juga dirancang tahan banting, tahan air, dan memiliki baterai yang sangat awet.