POSKOTA.CO.ID - Segera cairkan dana bansos dari subsidi PKH tahap 1 2025 alokasi Januari - Maret, Cek info pencairannya di sini!
Kementrian Sosial (Kemensos) terus berusaha melalukan penyaluran dana bansos PKH 2025 kepada KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang terdata.
KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang jadi penerima bansos ini ialah yang sudah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial).
Bantuan sosial PKH yang akan diterima KPM berupa uang tunai yang bisa dicairkan untuk memenuhi kebutuhan harian.
Kini, pencairan bansos PKH memasuki tahap terakhir yaitu alokasi periode Januari - Maret 2025
Pencairan bansos PKH akan dilakuan secara bertahap setiap periodenya, Jadi KPM diharapkan bersabar pada saat proses pencairan.
Dilansir dari kanal YouTube Naura Vlog, pencairan dana bansos PKH tahap 1 2025 masih dicairkan oleh para KPM di KKS dan PT Pos.
Program Keluarga Harapan (PKH) 2025
PKH adalah program yang dibuat khusus untuk kelompok masyarakat yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin.
Tujuan adanya program bansos PKH ini yaitu membantu mensejahterahkan ekonomi baik di kebutuhan harian, tingkat kesehatan hingga pendidikan.
KPM yang sudah tercantum akan mendapatkan saldo dana dengan nominal yang berbeda-beda sesuai dengan kategori yang sudah tertulis di Kemensos RI.