POSKOTA.CO.ID - BRI Liga 1 pekan ke-26 akan menggelar laga seru yang mempertemukan antara PSBS Biak vs Borneo FC.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Kamis 6 Maret 2025 pukul 20.30 WIB.
Pada laga ini tuan rumah menerbitkan untuk mengakhiri dan negatif yang dialaminya dalam beberapa laga terakhir di Liga 1.
Diketahui tim berjuluk badai Pasifik ini belum sekalipun meraih kemenangan di 8 laga terakhir.
Marcos Guillermo Samso selaku pelatih dari PSBS Biak ingin anak aslinya meraih penuh pada laga ini demi memperbaiki posisi di klasemen.
Bagaimana tidak, Kelly Sroyer dan kawan-kawan hanya mampu meraih 6 kali hasil imbang dan dua kali kekalahan.
Hal tersebut membuat mereka terdampar posisi 12 klasemen sementara dengan koleksi 31 poin.
Pada pertandingan ini harus diraih dengan kemenangan agar terus kembali lagi memperbaiki posisi dan menjauh dari zona degradasi.
Baca Juga: Antusiasme Tinggi, Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Habis Dalam Sehari
Sebagai persiapan awal untuk menghadapi laga ini, pelatih asal Argentina tersebut memfokuskan kepada para pemain untuk recovery dari segi fisik dan stamina.
Setelah itu ia juga mematangkan strategi dan taktik agar mampu membuka pertahanan dari Borneo FC.
“Kita fokus recovery pemain setelah bertanding di Padang, kemarin kita juga latihan taktik untuk pertandingan besok," ungkap Guillermo dalam sesi konferensi pers.
Dia juga mengatakan bahwa para pemainnya dalam kondisi terbaik dan siap memberikan penampilan terbaik pada laga kali ini.
Baca Juga: Persija Jakarta Akhiri Tren Negatif, Carlos Pena: Kami Butuh Kemenangan Ini
"Semua pemain sudah siap dan semua semangat. Tim kami membawa energi positif untuk menghadapi laga besok,” lanjutnya.
Pelatih berusia 51 tahun ini mengatakan lewat ini telah melakukan evaluasi terhadap kekurangan yang dimiliki pada pertandingan sebelumnya.
“Beberapa pertandingan kita belum bisa menang, kita lagi kerja keras dan akan berusaha memperbaiki kelemahan kita. Pada pertandingan besok kita tahu harus merubah situasi itu," jelasnya.
Oleh karena itu para pemain sudah melakukan kerja keras agar bisa menutup kekurangan dalam menghadapi Borneo FC kali ini.
Baca Juga: Jadwal Europa League Malam Ini: Menanti Bukti Manchester United Sebagai Kandidat Juara
"Kita fokus di berapa pertandingan, dan beberapa laga kita belum bisa menang dan kita berlatih keras untuk mencari solusi dalam membenahi kelemahan kita," ungkapnya.
Ia mengatakan sudah melihat cara bermain dari lawannya tersebut melalui rekaman video dari beberapa pertandingan sebelumnya.
Mantan direktur teknik dari PSBS ini mengaku bahwa tim Tamu adalah lawan yang berat terlebih saat ini Baru melakukan pergantian pelatih.
"Tim pelatih kita sudah menonton strategi Borneo untuk menghadapi mereka, kita juga sudah melakukan persiapan matang untuk laga besok. Pelatih mereka sudah berganti dan pasti akan berbeda. Kita sudah pernah melawan mereka tapi laga besok pasti akan jauh berbeda karena banyak perubahan,” bebernya.
Sebagai perwakilan dari pemain, Arjuna Agung siap untuk perlawanan dari lawannya tersebut dan siap memberikan hasil yang terbaik.
"Kami pemain sudah dalam kondisi baik dan kami siap untuk menghadapi Borneo besok untuk merebut poin. Kita sebagai pemain akan berjuang untuk tampil sebaik mungkin demi meraih hasil maksimal,” kata Arjuna.
Terlebih Guillermo sendiri mengatakan bahwa timnya tidak mau finish di depan Tengah klasemen sementara dan berusaha untuk mengejar posisi di papan atas klasemen akhir.
"Kita berlatih dengan intensitas yang sama dan kita perlu mendapatkan kemenangan untuk bisa memperbaiki posisi kita di akhir kompetisi nanti. Kompetisi sangat kompetitif, tim papan bawah bisa menang lawan tim papan atas, dan begitu pula sebaliknya,” katanya.
Sebagai salah satu tim yang baru promosi ke Liga 1 dapat mampu finish di posisi Tengah merupakan hal yang sangat baik di musim pertama.
“Kita menargetkan posisi paling tinggi, tapi kita baru promosi dan hasil ini sudah cukup baik, karena semua pengurus dan pemain telah bekerja keras di Liga 1. Tapi kita akan berjuang untuk bisa finis lebih baik di klasemen akhir. Kita terus latihan dan akan berusaha maksimal di setiap pertandingan,” jelasnya
Arjuna mengatakan bahwa timnya harus bekerja sangat keras pada pertandingan ini agar bisa mengetahui tiga poin untuk memperbaiki posisi klasemen
"Kita harus lebih kompak dalam pertandingan besok dan menurut saya kita harus bermain enjoy untuk mendapatkan hasil positif,” kata Arjuna.