JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak enam kantong jenazah berisi body part atau potongan tubuh korban kebakaran Glodok Plaza gagal diidentifikasi.
Sementara enam kantong jenazah berhasil diidentifikasi dan sudah diserahkan pihak keluarga.
Hal ini disampaikan langsung oleh Karo Dokpol Pusdokkes Polri Brigjen Nyoman Eddy Purnama.
"Body part dari enam kantong jenazah tidak didapatkan profil DNA. Karena kondisi jenazah sudah hangus terbakar," jelas Nyoman kepada awak media di RS Polri, Rabu 5 Februari 2025.
Baca Juga: DVI Polri Resmi Hentikan Identifikasi Korban Kebakaran Glodok Plaza
Menurut Nyoman, dalam peristiwa kebakaran Glodok Plaza Jakarta Barat, pihaknya telah menerima 16 kantong jenazah, tapi dua di antaranya bukan berisi body part.
Sementara pihaknya juga telah menerima 14 laporan orang hilang yang diduga menjadi korban kebakaran hebat tersebut.
"Terdapat delapan individu berdasarkan laporan orang hilang yang belum ditemukan, enam di antaranya berjenis kelamin perempuan dan dua laki-laki," beber Nyoman.
Lebih lanjut, Nyoman menyampaikan bahwa terdapat dua full profil DNA korban laki-laki yang tidak cocok dengan seluruh profil DNA individu yang dilaporkan hilang.
Nyoman menduga ada pihak keluarga korban kebakaran yang tidak melapor ke pihak berwenang untuk didata.
"Ini menunjukkan terdapat dua individu laki-laki yang menjadi korban kebakaran Glodok Plaza yang tidak dilaporkan ke pihak berwenang," beber Nyoman.