Baca Juga: 12 Pertanyaan Penting Saat Survey KUR BRI 2025, Dijamin Acc
Cara Mengajukan KUR BRI 2025
Pengajuan KUR BRI bisa dilakukan secara langsung di kantor cabang BRI atau secara online melalui situs resmi https://kur.bri.co.id dengan langkah berikut:
- Login menggunakan email dan kata sandi.
- Klik “Ajukan Pinjaman KUR”.
- Isi data diri dan data usaha secara lengkap.
- Unggah dokumen pendukung, seperti KTP, surat keterangan usaha, pas foto, dan foto usaha.
- Hitung angsuran untuk mengetahui besaran cicilan yang harus dibayar.
- Ajukan pinjaman dan tunggu proses verifikasi.
Setelah pengajuan, pihak BRI akan melakukan survei ke lokasi usaha sebelum persetujuan pinjaman diberikan.
Dengan suku bunga yang kompetitif dan angsuran terjangkau, KUR BRI 2025 bisa menjadi solusi tepat bagi para pelaku UMKM yang ingin mengembangkan bisnisnya tanpa beban cicilan berat.